Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menyantap Nasi Goreng Ditemani Komik

Kompas.com - 09/10/2012, 07:57 WIB

KOMPAS.com - Anda penggemar komik? Sebenarnya saya juga suka baca komik, tapi sudah beberapa tahun ini agak jarang baca komik, he-he... Kalau dulu waktu masih kecil cukup banyak koleksi komik-komik memenuhi lemari, tapi sekarang setelah pindah ke Jakarta, saya tak tahu kemana tuh komik.

Nah belum lama ini, saya menemukan resto dengan konsep yang cukup unik, Comic Cafe namanya. Kita lagi mampir di cabang yang berada di Epicentrum Walk di ground floor. Karena Comic Cafe ada juga yang di Tebet. Jadi kebetulan lagi ada acara di Epicentrum Walk, jadi sekalian mampir.

Comic cafe memang interiornya sangat unik, dengan dekor tokoh-tokoh komik seperti Spiderman, Batman, Doraemon dan lain-lain. Juga ada rak display karakter dari tokoh-tokoh tersebut. Dan buku menunya saja didesain layaknya komik, dengan perpaduan gambar-gambar super hero dan nama-nama menu yang ada di resto ini.

Anda juga bisa menikmati koleksi-koleksi komik yang ada di sini sambil makan he-he... Nah saya coba pesan nasi goreng spesial ala Comic Cafe dan orange juice. Harga nasi goreng Rp 35.000 dan orange juice Rp 20.000. Porsi nasi goreng spesialnya pas banget. Di sini nasi gorengnya pakai potongan sosis dan telor, kacang polong, jagung dan potongan kol. Tidak lupa kerupuk dan bawang goreng di atasnya.

Rasanya? Enak kok. Cobain deh kalau Anda mampir ke Comic Cafe. (frans)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com