Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berinteraksi dengan Cokelat di Chocomory

Kompas.com - 28/12/2012, 17:26 WIB
Fitri Prawitasari

Penulis

KOMPAS.com - Cokelat, makanan yang satu ini memiliki banyak penggemar. Tak pandang usia, anak-anak, usia belia, maupun orang dewasa menyukainya.

Melihat tingginya kecintaan masyarakat kepada penganan manis ini, Cimory Group of Companies, kini menambah produksinya dalam menghasilkan produk cokelat berkualitas. Awalnya, perusahaan ini hanya memproduksi susu dan yogurt.

Produk cokelat ini dilabeli dengan nama Chocomory. Menurut Business Development Cimory Group of Companies Axel Sutantio, saat ditemui Kompas.com di Kompleks Cimory Riveside, memiliki makna dalam bahasa Jepang yang berarti hutan cokelat.

Chocomory memiliki konsep Factory-Shop. Toko ini berada di kompleks Cimory Riverside, Jalan Raya Puncak 415 Cisarua, Bogor, berdampingan dengan lokasi penjualan produk Cimory lain.

Di tempat ini tak hanya sekedar menjual produk. Tetapi juga merupakan kafe sehingga pengunjung dapat bersantai dan menikmati segala sajian khas Cimory, termasuk Chocomory.

Selain itu, pengunjung tak hanya dapat berbelanja cokelat, namun juga bisa dapat mempelajari tentang seluk-beluk cokelat. Serta tak ketinggalan belajar membuat cokelat yang enak.

"Yang kita tawarkan adalah experience (pengalaman). Di sini sebuah tempat dimana orang bisa berinteraksi dengan cokelat. Jadi orang yang datang nggak cuma membeli terus membayar tapi juga berinteraksi," kata Axel.

Cokelat yang diproduksi memiliki banyak macam, mulai dari cokelat batangan, chocolate covered atau segala sesuatu yang dilapisi dengan cokelat, praline, dan chocolate snack yang merupakan campuran cokelat dengan bahan yang renyah, seperti kripik jagung.

Ada jenis cokelat yang paling diminati oleh pengunjung Chocomory, bernama Chocolate Covered Almond Crunchies. Almond Crunchies menjadi resep rahasia Chocomory yang terinspirasi dari jenis coklat asal Swedia. Kelezatan kacang almond dan cokelatnya yang renyah telah terbukti membuat ketagihan pengunjung yang datang.

Tak hanya jenis cokelat, kemasan yang menjadi pembungkus cokelat pun memiliki warna yang memiliki arti berbeda-beda. Terdapat tiga jenis warna pembungkus cokelat. Biru yang berarti cokelat tersebut memiliki campuran cookies.

Sedangkan warna jingga yang berarti cokelat tersebut dibuat dari bahan yang renyah atau seperti kata Alex "kriuk-kriuk", serta hijau yang berarti cokelat tersebut merupakan cokelat kreasi sendiri.

Sambil menikmati cokelat di setiap gigitannya, pengunjung yang datang juga dimanjakan dengan pemandangan segar. Kompleks Cimory Riverside ini berbatasan langsung dengan Sungai Ciliwung.

Dari teras kafe terlihat langsung aliran Sungai Ciliwung yang deras serta bebatuan yang besar-besar. Melihat air sungai yang masih jernih, dijamin membuat ingin menceburkan diri disana.

"Kita mau meningkatkan apresisasi masyarakat Indonesia kepada nature (alam) Indonesia. Dengan river walk (jalur tepi sungai) sepanjang 108 meter, bisa menikmati alam. Kan konsep kita 'come to nature' (datang ke alam)," ungkap Alex.

Anak-anak pun tak lupa disajikan pengajaran tentang cokelat. Akan ada kelas tur di setiap harinya. Dengan biaya Rp 150.000 per orang, pengunjung bisa belajar langsung membuat coklat dan mendapat beragam pengalaman tentang cokelat.

"Tapi tidak mesti anak-anak sih, kalau ada orang dewasa yang mau ikut juga bisa, atau oma-oma yang mau ikut terbuka buat siapa saja," jelas Axel.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com