Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libur, Cobalah Lihat Festival Flora di Ancol

Kompas.com - 18/05/2013, 03:51 WIB

Puas melepas rindu dengan aneka makanan khas Nusantara, lanjutkan liburan pada pekan berikutnya dengan hobi pada flora dan fauna di Ancol. Aneka tanaman hias, binatang peliharaan, dan produk usaha kecil menengah digelar di sini.

Selain memiliki Ecopark yang memanjakan pencinta sepeda, dan udara bersih, serta koleksi kebun binatang mini, Ancol Taman Impian juga mempunyai program tahunan yang selalu ditunggu pencinta tanaman di Indonesia. Pencinta tanaman dan hewan klangenan bisa saling bertukar informasi dan menambah koleksi tanaman hias dan buah-buahannya.

Aneka tanaman hias jenis aglonema, bonsai, anthurium, kaktus, anggrek, dan kantong semar akan dijumpai pada festival flora di Ancol. Selain itu, ada bursa tanaman hias, ikan hias, lomba burung berkicau, dan kursus gratis untuk produk organik yang ramah lingkungan.

Wow, tentu amat menyenangkan mengajak putra-putri mengenal dan belajar tentang beragam produk organik yang menyehatkan. Anak-anak dan pengunjung juga diajak untuk belajar teknik menanam dan merawat tanaman, membuat pupuk organik, merawat hewan peliharaan, serta mendesain taman.

Direktur PT Pembangunan Jaya Ancol Winarto mengungkapkan, pameran ini memang diselenggarakan berbarengan dengan musim liburan sekolah. Harapannya, anak-anak sekolah dan orangtua mempunyai alternatif liburan dengan anggaran yang terjangkau.

Winarto menargetkan, ada 250.000 pengunjung yang hadir di Ancol selama penyelenggaraan festival flora kali ini. Tahun lalu, pengunjungnya mencapai 130.000 orang.

Selain menjadi alternatif wisata, festival flora ini diharapkan menjadi ajang promosi produk petani dan pengusaha kecil menengah bidang flora, khususnya yang ada di DKI Jakarta dan sekitarnya. Pameran juga digelar untuk mengampanyekan gaya hidup ramah lingkungan.

Nilai transaksi selama pameran ditargetkan meningkat dari Rp 1 miliar pada tahun lalu menjadi Rp 2,5 miliar di tahun ini. Penambahan waktu pameran diharapkan memberikan ruang waktu yang lebih besar bagi masyarakat untuk berkunjung.

HUT Jakarta

Dalam liburan sekolah kali ini, DKI Jakarta juga akan merayakan ulang tahunnya yang ke 486. Salah satu kegiatannya akan diisi dengan pergelaran ”Ariah”, sebuah pentas musikal tari kolosal bertema Betawi. Menurut rencana, acara itu digelar di lapangan Monumen Nasional, Jakarta Pusat, pada 28, 29, dan 30 Juni pukul 19.00.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com