Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Obyek Wisata Solok Belum Dibenahi

Kompas.com - 04/06/2013, 12:06 WIB
Fitri Prawitasari

Penulis

SINGKARAK, KOMPAS.com - Ada banyak obyek wisata di Kabupaten Solok, Sumatera Barat, yang belum dibenahi. Hal tersebut diakui Bupati Solok, Syamsu Rahim.

"Kita sebenarnya punya tempat-tempat wisata yang banyak, tapi belum dikelola. Jadi bisa dikatakan tempat itu masih perawan," ujarnya, di sela-sela pemberian hadiah pemenang etape 2 Tour de Singkarak 2013, di Danau Singkarak, Solok, Sumatera Barat, Senin (3/6/2013).

Bahkan, lanjut Syamsu, Solok memiliki lima danau alami dalam satu kabupaten. "Kita punya lima danau, Danau Singkarak, Danau Atas, Danau Bawah, Danau Talang, dan Danau Tua Koto Sani. Jadi ada lima danau yang sebenarnya bisa dijadikan obyek wisata bahari," ungkap Syamsu.

Selain danau, tutur Syamsu, Solok juga mempunyai kebun teh yang berhawa sejuk. Menurutnya, kebun teh ini tak kalah dengan yang ada di Puncak, Jawa Barat.

"Kita juga punya kebun teh. Di daerah itu udaranya tak kalah dengan yang ada di Puncak (Jawa Barat)," tuturnya.

Selain itu, pelengkap wisata seperti atraksi kebudayaan dan kuliner yang dimiliki Solok, juga tak kalah menarik. "Kita juga punya atraksi wisata dalam bentuk kesenian dan budaya tradisional seperti talempong, tari piring. Juga makanan spesifik yang lahir dari beberapa desa atau nagari contohnya laman kapai," jelas Syamsu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

    Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

    Travel Tips
    Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

    Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

    Travel Update
    Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

    Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

    Travel Update
    4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

    4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

    Travel Tips
    Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

    Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

    Jalan Jalan
    4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

    4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

    Travel Tips
    Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

    Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

    Travel Update
    Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

    Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

    Jalan Jalan
    Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

    Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

    Jalan Jalan
     7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

    7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

    Jalan Jalan
    5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

    5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

    Travel Tips
    Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

    Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

    Jalan Jalan
    Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

    Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

    Travel Update
    Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

    Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

    Travel Update
    Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

    Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

    Travel Update
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com