Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ikan Mas Tanpa Dimasak Khas Batak, Sedapnya...

Kompas.com - 01/10/2013, 08:13 WIB
Kontributor Pematangsiantar, Tigor Munthe

Penulis

Setelah proses ini, ternyata ikan mas Naniura belum bisa disantap. "Sekitar satu hingga tiga jam lagi kita biarkan, barulah naniura siap disajikan. Kian lama kian enak. Tapi jangan sampai lewat satu dua hari," terang Sofia.

"Inilah naniura, masakan khas Batak. Matang tapi tidak dimasak pakai api," lanjut Sofia.

Yah, Naniura sudah siap di atas sebuah nampan. Rasanya tak sabar lagi untuk mencolek dagingnya, hasil racikan putri asli Samosir, Sofia boru Manurung.

"Saya tahu membuat naniura sejak kecil. Dulu, bapak saya harus memakan naniura minimal sekali tiga bulan. Beliau kan kalau memanjat pohon aren untuk membuat tuak butuh tenaga. Jadi biar aura badannya tetap fit, makanya ibu saya selalu membuatkan naniura buat bapak saya," kenang Sofia, awal bagaimana dia tahu membuat Naniura, belajar dari sang ibundanya.

Kemampuan Sofia membuat naniura itu mulai dikenal orang sejak 2005. Ketika itu Pemerintah Kecamatan Simanindo, Kabupaten Samosir memintanya untuk ikut lomba memasak. "Saya dapat juara pertama saat itu dengan menu masakan naniura," bebernya.

Namanya kian dikenal jago meracik naniura, ketika diikutkan kembali lomba di tingkat Provinsi Sumatera Utara dan juga meraih prestasi. "Saya membuka usaha kedai nasi Sekapur Sirih ini baru tiga tahun. Dulu kemampuan memasak berbagai menu khas Batak, saya bekerja di salah satu hotel di sini (Desa Tuktuk)," katanya.

Benar saja, kenikmatan naniura hasil racikan Sofia mengena di lidah seorang teman yang juga Pimpinan Redaksi Metro Siantar, Pandapotan Siallagan yang kebetulan datang menyaksikan kemeriahan Festival Danau Toba 2013 di Desa Tuktuk Siadong.

Panda, sebutan akrabnya, datang membawa beberapa staf dan redaksi Metro Siantar. Mereka dengan lahap menyantap naniura. Sambil mengacungkan jempolnya, Panda mengisyaratkan naniura yang satu ini enak dan nikmat. "Ini enak, andalimannya kena, sedap," kata Panda sambil mencicipi ikan mas naniura bersama nasi yang sudah disajikan Sofia di depannya.

Bagi Panda dan rekan-rekannya, kemeriahan Festival Danau Toba 2013 dengan ikon lampion Si Gale-galenya, jelas kalah dengan gigitan rasa andaliman yang ada di naniura.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korban Open Trip, 105 Orang Gagal Mendaki Gunung Rinjani

Korban Open Trip, 105 Orang Gagal Mendaki Gunung Rinjani

Travel Update
Libur Lebaran 2024 Berakhir, Kunjungan Wisata di Gunungkidul Lampaui Target

Libur Lebaran 2024 Berakhir, Kunjungan Wisata di Gunungkidul Lampaui Target

Travel Update
Iran Serang Israel, Ini 8 Imbauan KBRI Teheran untuk WNI di Iran

Iran Serang Israel, Ini 8 Imbauan KBRI Teheran untuk WNI di Iran

Travel Update
Penerbangan ke Israel Terganggu akibat Serangan Iran

Penerbangan ke Israel Terganggu akibat Serangan Iran

Travel Update
Pesona Curug Sewu di Kendal, Air Terjun Bertingkat Tiga Jawa Tengah

Pesona Curug Sewu di Kendal, Air Terjun Bertingkat Tiga Jawa Tengah

Jalan Jalan
Iran Serang Israel, WNI di Beberapa Negara Timur Tengah Diminta Waspada dan Lapor ke Kemenlu

Iran Serang Israel, WNI di Beberapa Negara Timur Tengah Diminta Waspada dan Lapor ke Kemenlu

Travel Update
4 Villa Sekitar Tawangmangu Wonder Park Karanganyar, mulai Rp 600.000

4 Villa Sekitar Tawangmangu Wonder Park Karanganyar, mulai Rp 600.000

Hotel Story
Beri Makan Rusa di Rumah Dinas Wali Kota Pangkalpinang, Simak Aturan Pakannya

Beri Makan Rusa di Rumah Dinas Wali Kota Pangkalpinang, Simak Aturan Pakannya

Travel Tips
Promo Kereta Api Mudik Belakangan Ekstra Hemat, Bayar Tiket 80 Persen

Promo Kereta Api Mudik Belakangan Ekstra Hemat, Bayar Tiket 80 Persen

Travel Update
4 Wisata Hutan Pinus di Bantul Yogyakarta

4 Wisata Hutan Pinus di Bantul Yogyakarta

Jalan Jalan
Rute Menuju Palalangon Park Ciwidey Bandung

Rute Menuju Palalangon Park Ciwidey Bandung

Jalan Jalan
Libur Lebaran 2024, Okupansi Hotel-hotel di Kota Batu Tak Sesuai Harapan

Libur Lebaran 2024, Okupansi Hotel-hotel di Kota Batu Tak Sesuai Harapan

Travel Update
Wahana dan Aktivitas Wisata di Palalangon Park Ciwidey

Wahana dan Aktivitas Wisata di Palalangon Park Ciwidey

Jalan Jalan
Palalangon Park Ciwidey: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Palalangon Park Ciwidey: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Wajah Baru Alun-alun Kebumen, Kapal Mendoan Jadi Daya Tarik Pemudik

Wajah Baru Alun-alun Kebumen, Kapal Mendoan Jadi Daya Tarik Pemudik

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com