Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 31/12/2013, 08:36 WIB
|
EditorI Made Asdhiana
JAKARTA, KOMPAS.com - Keragaman Indonesia adalah sebuah kekayaan. Alam, manusia dan warisan budaya semua Indonesia punya. Membentang dari sebelah barat di Pulau Sabang hingga ke bagian timur di Merauke.

Kekayaan inilah kemudian menggugah Harian Kompas untuk melakukan penjelajahan "Ekspedisi Sabang-Merauke: Kota dan Jejak Peradaban". Mengulik sisi lain kota dan hamparan pulau-pulau kecil di lautan Nusantara.

Gatot Widakdo, salah satu tim penjelajahan, mengatakan melalui ekspedisi, terlihat Indonesia sangat luar biasa. Tidak hanya dari kacamata Jakarta melainkan dari seluruh nusantara.

"Tak perlu mengagungkan luar negeri karena kita punya kekayaan luar biasa," ujar Gatot dalam peluncuran buku dan pembukaan pameran foto "Ekspedisi Sabang-Merauke" di Kota Kasablanka, Jakarta, Senin (30/12/2013) malam.

Menurutnya, banyak hal di Indonesia yang belum dieksplorasi yang seharusnya bisa berguna demi kemakmuran negeri ini.

Ekspedisi Sabang-Merauke, bukanlah penjelajahan yang pertama kali dilakukan Harian Kompas. Namun uniknya, melalui penjelajahan ini, tim melakukan perjalanan mengelilingi Indonesia selama 40 hari. Ekspedisi dimulai Jumat (20/9/2013) di Nol Kilometer ujung barat Indonesia di Kota Sabang, Aceh, kemudian tiba di ujung timur Merauke, Papua, pada Rabu (23/10/2013).

Tim menyusuri pantai barat Sumatera, berlanjut ke selatan Jawa, Bali, Sumbawa Besar, Flores, dan berlayar mulai dari Larantuka, pulau-pulau kecil di Nusa Tenggara Timur, Maluku Tenggara hingga Merauke di Papua.

Jarak yang ditempuh mencapai  8.514,22 kilometer. Sepertiga perjalanan yang ditempuh adalah melalui laut. Sedangkan sisanya ditempuh melalui jalan darat.

"Kompas menyajikan ekspedisi dari dari titik nol di Sabang sampai titik nol di bagian Merauke dari timur," ujar Pemimpin Redaksi Harian Kompas, Rikard Bagun.

Laporan penjelajahan tim dalam ekspedisi telah diterbitkan di Harian Kompas, setiap hari sejak 21 September 2013 sampai 30 Oktober 2013. Namun hal itu dirasa tidak cukup untuk membagi keanekaragaman Indonesia.

KOMPAS.COM/FITRI PRAWITASARI Pengunjung melihat pameran foto 'Melihat Indonesia, Ekspedisi Sabang-Merauke: Kota dan Jejak Peradaban' di lantai dasar Food Society Kota Kasablanka, Jakarta, Senin (30/12/2013). Pameran ini akan terselenggara hingga 5 Januari 2014.
Maka dibuatlah sebuah rekaman perjalanan berbentuk buku dengan judul "Melihat Indonesia". Peluncuran buku dihadiri oleh Wakil Menteri Perhubungan Bambang Susantono. "Saya kira rekaman ini akan menjadi abadi. Kalau membukukan akan menjadi referensi semua pihak untuk melihat," kata Bambang.

Bambang mengatakan, buku tersebut merupakan persembahan bagi masyarakat agar semakin cinta dengan negerinya. "Mudah-mudahan kecintaan kita (kepada Indonesia) semakin tebal," ucapnya.

Peluncuran buku Melihat Indonesia bersamaan dengan dibukanya pameran foto dengan tema yang sama. Foto yang dipamerkan adalah hasil jepretan selama penjelajahan Ekspedisi Sabang-Merauke. "Foto itu seribu kali dari kata-kata. Ini makna terpenting dari teman-teman ekspedisi," kata Rikard.

Pameran foto dilaksanakan di lantai dasar Food Society Kota Kasablanka hingga 5 Januari 2014. Rikard menambahkan, adanya pameran ini menjadi solusi warga Jakarta yang ingin menghabiskan liburan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

10 Tempat Wisata Sejarah di Medan Untuk Liburan Sekolah 

10 Tempat Wisata Sejarah di Medan Untuk Liburan Sekolah 

Jalan Jalan
Melihat Pasar Barang Antik di Jalan Surabaya yang Kini Sepi Pengunjung

Melihat Pasar Barang Antik di Jalan Surabaya yang Kini Sepi Pengunjung

Jalan Jalan
6 Pantai di Biak Numfor Papua, Cocok untuk Berenang dan Snorkeling

6 Pantai di Biak Numfor Papua, Cocok untuk Berenang dan Snorkeling

Jalan Jalan
2 Pesawat Bersentuhan, Landasan Pacu di Bandara Jepang Ditutup

2 Pesawat Bersentuhan, Landasan Pacu di Bandara Jepang Ditutup

Travel Update
Cara ke Museum Tekstil di Jakarta Naik Kendaraan Pribadi

Cara ke Museum Tekstil di Jakarta Naik Kendaraan Pribadi

Travel Tips
10 Tempat Liburan Sekolah di Yogyakarta yang Wajib Dikunjungi 

10 Tempat Liburan Sekolah di Yogyakarta yang Wajib Dikunjungi 

Jalan Jalan
Cerita Penjual Barang Antik di Jalan Surabaya, Bertahan Lebih dari 40 Tahun

Cerita Penjual Barang Antik di Jalan Surabaya, Bertahan Lebih dari 40 Tahun

Jalan Jalan
10 Tempat Liburan di Jakarta Barat, Ada yang Gratis

10 Tempat Liburan di Jakarta Barat, Ada yang Gratis

Jalan Jalan
2 Bebek Raksasa Mengapung di Perairan Hong Kong, Ada Apa?

2 Bebek Raksasa Mengapung di Perairan Hong Kong, Ada Apa?

Travel Update
Kurma dan Cokelat, Produk Oleh-oleh Haji Paling Populer di Pasar Tanah Abang

Kurma dan Cokelat, Produk Oleh-oleh Haji Paling Populer di Pasar Tanah Abang

Travel Update
Omah Prahu 99, Tempat Nongkrong Asyik dengan Panorama Sunset Waduk Cengklik Boyolali

Omah Prahu 99, Tempat Nongkrong Asyik dengan Panorama Sunset Waduk Cengklik Boyolali

Jalan Jalan
Kisah Penjual Musik Lawas di Pasar Barang Antik, Malah Berharap Dagangan Tak Cepat Habis

Kisah Penjual Musik Lawas di Pasar Barang Antik, Malah Berharap Dagangan Tak Cepat Habis

Hotel Story
3 Air Terjun di Kabupaten Biak Numfor, Tak Jauh dari Pusat Kota

3 Air Terjun di Kabupaten Biak Numfor, Tak Jauh dari Pusat Kota

Jalan Jalan
Tempat Beli Oleh-oleh Haji di Pasar Tanah Abang, di Mana Lokasinya?

Tempat Beli Oleh-oleh Haji di Pasar Tanah Abang, di Mana Lokasinya?

Jalan Jalan
Sejarah Stasiun Rangkasbitung, Urat Nadi Perekonomian Rakyat Banten

Sejarah Stasiun Rangkasbitung, Urat Nadi Perekonomian Rakyat Banten

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com