Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Industri Perfilman Memimpin Arah Wisata

Kompas.com - 07/03/2014, 13:25 WIB
Ni Luh Made Pertiwi F

Penulis

SINGAPURA, KOMPAS.com - Pembuat film dan badan pariwisata memegang andil besar dalam pemasaran destinasi saat ini. Sebab, latar film efektif sekali mendorong wisatawan mengeksplor tempat baru.

Hal tersebut disampaikan oleh Chief Marketing Officer Wego, Joachim Holte dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas Travel. Menurut dia, dua sektor tersebut ikut meramaikan industri pariwisata yang sedang tumbuh pesat saat ini.

"Zaman sekarang, wisatawan cenderung senang liburan untuk mencari inspirasi dan pengalaman unik. Mereka juga mengejar destinasi baru yang mewakili imajinasi mereka," ujar Holte.

Tampaknya, ungkap Holte, sisi positif dari film bahwa ia bisa menggairahkan dan mempromosikan obyek wisata, sudah mulai dikenali. Dampaknya kelihatan juga dari semakin banyaknya wisatawan yang senang mencari destinasi yang tidak biasa dan mencoba pengalaman wisata yang benar-benar baru.

Holte menambahkan bahwa latar film dan tayangan televisi sangat menular. Wisatawan biasanya jadi tak sabar untuk berlibur ke lokasi tempat film dibuat.

"Tren ini sudah kelihatan beberapa waktu lalu, saat kami menggelar survei untuk wisatawan Australia. Para wisatawan tersebut mengatakan bahwa New York dan Eropa merupakan destinasi impian mereka di Hari Natal. Jelas bahwa mereka terinspirasi oleh film-film klasik yang tayang menjelang Libur Natal. Yang juga cocok dijadikan contoh adalah Selandia Baru. Berkat film Lord of the Rings dan Hobbit, lanskap alamnya mendadak terkenal," kata Holte.

Ia menuturkan tren baru ini lebih dari sekadar popularitas yang muncul setelah Leonardo DiCaprio selfie dan telentang di pasir Phi Phi Island, Thailand. Film sungguh mampu mendekatkan suatu destinasi dengan penonton secara emosional.

"Termasuk memberi pemahaman tentang sejarah dan budaya suatu negara. Ini jauh lebih efektif ketimbang membuat kampanye tunggal untuk pemasaran destinasi," tuturnya.

Saat ini, lanjutnya, keterhubungan budaya dan sosial secara daring sudah bertambah mudah. Itu sebabnya film berpeluang besar jadi alat pemasaran bagi badan pariwisata.

"Wisatawan zaman sekarang suka menganggap dirinya penjelajah. Mereka pun lebih maju lagi dalam hal penggalian destinasi dan seara emosional mudah terhubung dengan destinasi yang tampil di layar lebar."

Braveheart sukses mendongkrak kunjungan wisata ke Skotlandia hingga 300 persen, 12 bulan setelah film arahan Mel Gibson tersebut tayang di layar lebar. Crown Hotel di Amersham, Inggris, yang Courtyard Suite sempat muncul di film "Four Weddings and a Funeral" juga laris dipesan, tiga tahun setelah film tersebut tayang.

Tak ketinggalan The Beach, film yang dibintangi Leonardo DiCaprio. Film tersebut berandil besar dalam menaikkan angka kunjungan turis remaja hingga 22 persen ke Negeri Gajah Putih, Thailand.

“Tayangan televisi juga punya peranan vital sendiri. Salah satu fenomena paling baru adalah naiknya angka kunjungan wisatawan ke Albuquerque, New Mexico, setelah lokasi tersebut menjadi latar dalam film seri Breaking Bad," kata Holte.

Untuk skala negara, salah satu yang diuntungkan setelah lanskapnya menjadi latar film adalah Islandia. Negeri Es tersebut sukses memonopoli peluang memasarkan alamnya yang spektakuler lewat film yang dibintangi Ben Stiller, "The Secret Life of Walter Mitty".

"Ben Stiller ibaratnya menjadi duta Islandia yang mengenalkan betapa indahnya negara tersebut. Ia juga ikut mempopulerkan lagu milik band indie lokal, Of Monsters and Men, dalam trailer film tersebut," ujar Holte.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Wahana dan Kolam Renang di Kampoeng Kaliboto Waterboom Karanganyar

Wahana dan Kolam Renang di Kampoeng Kaliboto Waterboom Karanganyar

Jalan Jalan
Gunung Ruang Meletus, AirAsia Batalkan Penerbangan ke Kota Kinabalu

Gunung Ruang Meletus, AirAsia Batalkan Penerbangan ke Kota Kinabalu

Travel Update
Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Jalan Jalan
Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Travel Update
The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

Jalan Jalan
Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Travel Tips
Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Travel Update
Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Travel Update
13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

Travel Update
Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja 'Overtime' Sopir Bus Pariwisata

Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja "Overtime" Sopir Bus Pariwisata

Travel Update
Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

BrandzView
Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Travel Update
Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Travel Update
ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com