Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 16/05/2014, 09:23 WIB
|
EditorI Made Asdhiana
MAMASA, KOMPAS.com - Komunitas pabadong atau kelompok seniman yang bertugas mempersembahkan tari dan nyayian kematian untuk menghibur keluarga korban yang berduka di Mamasa, Sulawesi Barat kini makin punah. Untuk mengadakan mabadong sebagai salah satu rangkaian kegiatan rambu solo atau pesta kematian di Mamasa, warga terpaksa menyewa dan dan mendatangkan komunitas pabadong dari Toraja, Sulawesi Selatan.

Puluhan pabadong yang tergabung dalam Komunitas Pabadong Toraja asal Kabupaten Toraja, Sulawesi Selatan ini sedang memainkan tari dan nyanyian kematian yang disebut mabadong di halaman rumah salah satu warga Mamasa, Sulawesi Barat yang tengah menggelar pesta rambu solo atau pesta kematian untuk menghibur para keluraga korban yang tengah berduka karena ditinggalkan salah satu anggota keluarga mereka.

Ritual mabadong menjadi salah satu syarat dan rangkaian kegiatan pesta kematian sebelum jenazah korban dibawa keluarga dan warga kampung secara beramai-ramai ke tempat peristirahatan terakhir. Untuk menggelar ritual mabadong diperlukan minimal 40 pabadong. Setiap gerakan dan ungkapan dalam ritual mabadong ini punya makna tersendiri. Ritual mabadong biasanya ditarikan dan dinyanyikan sambil melingkar dan berpegangan tangan satu sama lain.

Mabadong memiliki makna selain sebagai ungkapan doa bagi jenazah agar rohnya diterima dengan baik di sisi Tuhan, ritual juga bermakna hiburan untuk menguatkan atau meneguhkan hati keluarga korban yang ditinggalkan. Sayangnya ritual pesta kematian kini semakin punah. Di Mamasa, komunitas pabadong kian sulit dicari, kalau pun ada jumlahnya tak seberapa. Itu pun seniman penghibur keluarga berduka ini hanya ditekuni segelintir orang tua. Sementara anak-anak muda yang belakangan makin tidak menggemari nyanyian tradisi dan mereka lebih tertarik dengan kesenian kontemporer.

KOMPAS.COM/JUNAEDI Ritual mabadong atau tari dan nyanyian kematian warga Mamasa, Sulawesi Barat untuk menghibur keluarga korban yang berduka.
Paulus, pembina Komunitas Pabadong asal Kabupaten Toraja, Sulawesi Selatan ini misalnya didatangkan warga Mamasa untuk menghibur keluarga korban yang tengah berduka. “Komunitas kami diundang khusus dari Toraja untuk menggelar ritual mabadong,” ujar Paulus.

Sebelum ritual mabadong digelar dalam setiap pesta kematian atau rambu solo, sejumlah ritual lain seperti adu kerbau diadakan untuk menghibur keluarga korban. Berbagai ritual dimaksudkan agar keluarga korban tak lagi bersedih saat jenazah diantar warga ke tempat peristirahatan terakhir.

Dalam kepercayaan warga Mamasa, meski ditinggalkan orang yang paling dicintai dalam keluarga, namun jenazah mereka harus dilepas keluarga korban dengan penuh suka cita. Tak boleh ada tangis ketika keranda mayat digotong dari rumah duka ke tempat peristirahatan terakhir. Karena alasan itulah berbagai rangkaian ritual pesta kematian termasuk mabadong dan adu kerbau digelar warga agar para keluarga korban yang ditinggalkan bisa tabah dan rela melepas kepergian keluarganya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Libur Nyepi, 87.000 Penumpang Kereta Api Berangkat dari Gambir dan Pasar Senen

Libur Nyepi, 87.000 Penumpang Kereta Api Berangkat dari Gambir dan Pasar Senen

Travel Update
Cara Dapat Promo Tiket Kereta Api Mudik, Harga Mulai Rp 100.000

Cara Dapat Promo Tiket Kereta Api Mudik, Harga Mulai Rp 100.000

Travel Update
Itinerary 3 Hari 2 Malam di Labuan Bajo, ke Pantai dan Lihat Komodo

Itinerary 3 Hari 2 Malam di Labuan Bajo, ke Pantai dan Lihat Komodo

Itinerary
Itinerary Seharian di TMII, Main ke Taman Burung hingga Nikmati Sunset

Itinerary Seharian di TMII, Main ke Taman Burung hingga Nikmati Sunset

Itinerary
Promo 10.920 Tiket Kereta Api, Ini Daftar Rutenya

Promo 10.920 Tiket Kereta Api, Ini Daftar Rutenya

Travel Update
6 Hotel Dekat Sarinah, Bisa Jalan Kaki

6 Hotel Dekat Sarinah, Bisa Jalan Kaki

Hotel Story
13 Tempat Ngaburit Murah Meriah Jakarta Selatan, Bisa Piknik di Taman

13 Tempat Ngaburit Murah Meriah Jakarta Selatan, Bisa Piknik di Taman

Jalan Jalan
Kotabaru Dikembangkan Jadi Wisata Malam Yogyakarta, Bakal Banyak Event

Kotabaru Dikembangkan Jadi Wisata Malam Yogyakarta, Bakal Banyak Event

Jalan Jalan
5 Aktivitas di Museum Basoeki Abdullah, Lihat Karya dan Koleksi Pribadi Sang Pelukis

5 Aktivitas di Museum Basoeki Abdullah, Lihat Karya dan Koleksi Pribadi Sang Pelukis

Travel Tips
Pengalaman Jelajah TMII, Masuk Taman Burung hingga Naik Menara Pandang

Pengalaman Jelajah TMII, Masuk Taman Burung hingga Naik Menara Pandang

Jalan Jalan
6 Tips Datang ke Museum Basoeki Abdullah, Bawa Uang Tunai

6 Tips Datang ke Museum Basoeki Abdullah, Bawa Uang Tunai

Travel Tips
13 Tempat Ngabuburit Murah Meriah di Jakarta Pusat 

13 Tempat Ngabuburit Murah Meriah di Jakarta Pusat 

Jalan Jalan
Kronologi AC Pesawat Super Air Jet Rute Bali-Jakarta Mati, Ada Turis Asing sampai Tergeletak

Kronologi AC Pesawat Super Air Jet Rute Bali-Jakarta Mati, Ada Turis Asing sampai Tergeletak

Travel Update
Pendakian Gunung Slamet via Bambangan Ditutup Selama Ramadhan 2023

Pendakian Gunung Slamet via Bambangan Ditutup Selama Ramadhan 2023

Travel Update
Tarawih Perdana di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Pemeriksaan Keamanan hingga 2 Lapis

Tarawih Perdana di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Pemeriksaan Keamanan hingga 2 Lapis

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+