Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kukar Dinilai Layak Selenggarakan Lomba Perahu Naga

Kompas.com - 26/06/2014, 16:33 WIB
TENGGARONG, KOMPAS.com - Kabupaten Kutai Kartanegara di Kalimantan Timur dinilai layak menyelenggarakan lomba perahu naga (dragon boat) karena telah resmi menjadi anggota International Dragon Boat Federation (IDBF).

Sertifikat keanggotaan IDBF diserahkan langsung oleh Senior Officer IDBF Jason Chen kepada Bupati Kutai Kartanegara Rita Widyasari pada penutupan lomba perahu naga internasional bertajuk Mahakam International Dragon Boat Festival di Tenggarong, Kutai Kartanegara, Sabtu (21/6/2014) lalu. Sertifikat tersebut sebelumnya hanya dimiliki oleh Provinsi Sumatera Barat dan Sulawesi Selatan.

"Kutai Kartanegara merupakan kabupaten pertama di Indonesia yang menerima sertifikat keanggotaan IDBF," ujar Rita Widyasari.

Menurut Rita, lomba perahu naga akan menarik wisatawan sekaligus menjadi ajang bagi atlet Kutai Kartanegara untuk mengejar prestasi. Kompetisi tersebut akan rutin diagendakan dalam Festival Erau.

Mahakam International Dragon Boat Festival yang dilaksanakan di Pulau Kumala, memanfaatkan alur Sungai Mahakam antara Pulau Kumala dengan turap di Timbau Tenggarong sebagai lintasan lomba. Menurut Jason Chen, jalur tersebut sangat pantas untuk perlombaan internasional. Fasilitas hotel di sekitarnya pun menunjang akomodasi untuk para atlet.

KOMPAS IMAGES/VITALIS YOGI TRISNA Peserta mengikuti lomba perahu naga Musi Triboatton di Palembang, Sumatra Selatan, Senin (3/12/2012). Musi Triboatton adalah lomba tiga jenis perahu (kano, naga, karet) dengan mengarungi Sungai Musi sejauh 500 kilometer yang melewati Kabupaten Empat Lawang, Musi Rawas, Musi Banyuasin, Banyuasin dan Palembang.
Sementara itu, selain memiliki sumber daya alam melimpah, Kabupaten Kutai Kartanegara juga berpotensi besar dalam pariwisata. Panorama alam yang dibelah hutan hujan tropis adalah salah satunya. Budaya masyarakat setempat juga unik dan menarik untuk ditelusuri.

Kota Tenggarong, ibu kota Kutai Kertanegara merupakan tujuan wisata utama di kabupaten ini. Destinasi tersebut dapat ditempuh kurang lebih 2,5 jam dari Kota Balikpapan dan sekitar 30 menit dari Samarinda dengan taksi maupun bus.

Lomba perahu naga merupakan perayaan budaya tradisional Tiongkok yang sudah berumur lebih dari 2000 tahun. Sebagai sebuah lomba, perahu naga telah menjadi sebuah olahraga air yang populer bukan saja di Asia Timur dan Asia Tenggara tetapi juga telah menyebar ke Amerika Serikat dan Kanada, Australia, Eropa, Afrika, dan Karibia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com