Salah satu pantai yang selalu ramai dikunjungi wisatawan domestik adalah Pantai Mbolata dan Mausui. Di mana lokasi wisata tersebut di Pulau Flores? Pantai Mbolata dan Mausui berada di Pantai Selatan Kabupaten Manggarai Timur, tepatnya di wilayah Kelurahan Watunggene, Kecamatan Kota Komba.
Pantai Mbolata sudah dikenal di Eropa dan sejumlah negara lainnya, karena wisatawan asing selalu mengunjungi pantai tersebut untuk menikmati matahari terbenam dan berenang. Tapi, jalan masuk ke lokasi Pantai Mbolata belum diaspal. Pada pergantian tahun dari tahun ke tahun, pantai ini selalu dipadati pengunjung lokal dari berbagai kabupaten yang berada di Pulau Flores, seperti pengunjung dari Kabupaten Manggarai, Manggarai Timur dan Ngada.
Selain itu, salah satu pantai yang selama ini kurang dikunjungi wisatawan domestik adalah Pantai Mausui. Namun, kini situasi sudah berbalik di mana ribuan wisatawan domestik mulai mengunjungi tempat ini untuk berenang dan menghabiskan waktu liburan bersama keluarga, apalagi pada Natal dan Tahun Baru. Ini dampak dari jalan menuju ke lokasi sudah diaspal belum lama ini.
Dua Pantai di kawasan Pantai Selatan Kabupaten Manggarai Timur ini menjadi alternatif bagi wisatawan asing dan domestik untuk berpiknik sambil menikmati keindahan alam dan pemandangan padang savana Mausui.
Pantai Mausui layak menjadi sasaran pengunjung untuk menghabiskan waktu liburan bersama anak-anak dan keluarga.
Kristina Nggose, salah satu pengunjung kepada Kompas.com menjelaskan, pada liburan Natal dan Tahun Baru 2015 Pantai Mbolata dan Mausui dipadati wisatawan lokal dari berbagai kabupaten di Flores. Pantainya sangat bagus dan bersih.
“Banyak orang dari berbagai kabupaten mengunjungi Pantai Mbolata dan Mausui. Bahkan yang ramai dikunjungi adalah Pantai Mausui ditambah dengan jalan obyek wisata tersebut sudah diaspal. Saya bersama teman-teman berrekreasi ke Pantai Mausui pada tahun Baru 2015,” jelasnya.
Dari pertigaan itu berjalan menuju selatan melewati perkampungan Kajukaro dan Waewole. Pengunjung bisa bertanya kepada penduduk setempat jalan menuju ke obyek wisata tersebut. Pun sebaliknya wisatawan dari Maumere, ibu kota Kabupaten Sikka harus berhenti di pertigaan tersebut. Bisa juga langsung dengan kendaraan menuju ke obyek wisata tersebut karena jalannya sudah diaspal.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.