Direktur Utama Garuda Indonesia Arif Wibowo dalam acara peresmian di Bandara Internasional Kualanamu itu mengatakan penerbangan perdana Kualanamu-Sabang menjadi tonggak sejarah Garuda Indonesia. "Ini menandakan Garuda saat ini sudah menerbangi Sabang di Aceh sampai Merauke di Papua," kata Arif.
Menurut Arif saat ini tercatat 53 penerbangan domestik dan 17 penerbangan internasional dilakukan Garuda Indonesia. Dia melanjutkan, penerbangan Kualanamu-Sabang diharapkan mendukung pariwisata dan ekonomi nasional lewat transportasi udara
Penerbangan Kualanamu-Sabang, lanjut Arif, menggunakan pesawat ATR 72-600 berkapasitas 70 penumpang dan terbang setiap Rabu, Jumat dan Minggu ini dapat menjadi pilihan bagi pengguna untuk berwisata atau berbisnis ke Sabang.
Acara peresmian penerbangan perdana Garuda Indonesia rute Kualanamu-Sabang juga dihadiri Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Gubernur Sumut Gatot Pujo Nugroho, dan Gubernur Aceh Zaini Abdulah.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.