Dari lokasi ini wisatawan dapat melihat Teluk Tahuna dengan lansekap yang cantik serta memandang Kota Tahuna, ibu kota Sangihe secara lapang. Jika datang pagi-pagi sekali, kabut dingin akan menyapa seiring dengan naiknya matahari di ufuk Timur. Di Pusunge pula pemburu foto sunrise bisa menghasilkan komposisi yang indah, dengan beberapa pulau yang menjadi foreground dari matahari terbit.
Jangan khawatir dengan dinginnya udara pagi, karena sebuah warung kecil telah siap menyuguhkan kopi hangat dan pisang goreng untuk mengusir dinginya pagi. Lalu berkelilinglah di sekitar puncak itu. Anda akan takjub di buatnya, terlebih Gunung Awu yang terlihat megah di salah satu sisinya seolah menjadi benteng alam yang kokoh.
Lokasi Pusunge tak jauh dari Tahuna. Melewati jalan mendaki yang berjarak 9 kilometer dari Tahuna, dengan kenderaan bermotor kita bisa mencapainya dalam waktu 45 menit. Di sana telah disediakan sebuah taman wisata, lengkap dengan bangku dan beberapa gazebo untuk beristirahat sambil menikmati pemandangan sekitar.
Dari Manado, wisatawan yang ingin ke Pusunge bisa memilih transportasi laut dengan waktu tempuh sekitar 8-10 jam atau memilih jalur penerbangan yang kini sudah tersedia ke Kota Tahuna. Di sana juga tersedia hotel dan penginapan serta toko cenderamata. Jika sudah puas di Pusunge, jangan lupa untuk menyambangi lokasi lain yang tak kalah indahnya di Sangihe, termasuk keindahan bawah laut.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.