Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelesir ke Muntok? Ini 5 Destinasi Wisata yang Wajib Dikunjungi...

Kompas.com - 07/05/2015, 23:08 WIB
4. Masjid Jamik dan Kelenteng Kong Fuk Miau

Mampirlah ke Pasar Muntok. Di sini wisatawan akan menemukan dua buah tempat ibadah berdiri berdampingan, Masjid Jamik dan Kelenteng Kong Fuk Miau. Masjid Jamik merupakan masjid tertua di Pulau Bangka yang dibangun tahun 1883. Pembangunan masjid dilakukan pada masa pemerintahan H Abang Muhammad Ali dengan gelar Tumenggung Karta Negara II dengan dibantu tokoh masyarakat Muntok saat itu yakni H Nuh dan H Yakub.

Sementara Kelenteng Kong Fuk Miau diperkirakan dibangun tahun 1800-an dan merupakan kelenteng tertua di Kepulauan Bangka Belitung. Pembangunan kelenteng ini merupakan hasil urunan dari para pekerja penambangan timah keturunan Tiongkok yang berada di kota Muntok.

Kedatangan etnis Tionghoa dimulai sejak zaman permulaan kota Muntok berdiri, di mana ketika itu Sultan Mahmud Badaruddin I mendatangkan orang-orang dari Siam dan Kuching serta ditambah orang-orang Tiongkok peranakan Palembang untuk bekerja di penambangan timah. Kelenteng ini masih aktif dan menjadi tempat ibadah kebanggaan etnis Tionghoa di Muntok. Sayang keberadaan Masjid Jamik dan Kelenteng Kong Fuk Miau tertutup oleh keberadaan Pasar Muntok.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com