Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Tips Hemat "Backpacker"-an ke Malang

Kompas.com - 18/06/2015, 11:26 WIB
Kontributor Travel, Adhika Pertiwi

Penulis

MALANG, KOMPAS.com - Melakukan perjalanan wisata ke kota-kota di Indonesia saat ini bisa menjadi pilihan jika ingin menghabiskan waktu libur akhir pekan yang cukup singkat. Salah satu tujuan yang bisa menjadi daftar utama adalah perjalanan hemat ke Kota Malang, Jawa Timur.

Sebelum memutuskan berwisata ke Kota Apel ini, simak beberapa tips yang dapat Anda pertimbangkan.

Pertama, tentukan waktu yang tepat. Jika Anda memilih waktu liburan panjang atau berdekatan dengan libur anak sekolah, Anda harus siap dengan risiko kenaikan harga tiket transportasi, sewa penginapan, dan tiket masuk obyek wisata untuk waktu high season yang lebih mahal daripada hari biasa. Lebih baik rencanakan liburan di waktu low season.

Kedua, bagi Anda yang ingin menekan biaya yang dikeluarkan untuk transportasi, silakan pilih moda transportasi yang nyaman dan murah lewat darat. Misalnya, dari wilayah Jawa bagian Barat Anda bisa memilih bus dan kereta api untuk perjalanan ke Malang.

Salah satu transportasi yang bisa menjadi pilihan Anda adalah kereta kelas ekonomi Matarmaja dari Jakarta tujuan Malang dengan harga tiket sekitar Rp 115.000. Atau pilihan kereta kelas ekonomi AC yaitu  Malioboro Ekspres dari Yogyakarta ke Malang dengan tiket sekitar Rp 140.000. Usahakan memesan tiket sejak jauh-jauh hari karena Anda akan lebih memiliki kesempatan untuk mendapatkan tiket dengan harga paling murah.

Ketiga, Anda bisa memilih homestay atau kost harian untuk menginap di Malang. Harga yang ditawarkan untuk fasilitas menginap sangat terjangkau, mulai dari Rp 80.000 hingga Rp 150.000 per malam.

Meskipun fasilitas yang diberikan hanya sebatas tempat tidur dan kamar mandi, kebersihan penginapan sangat sepadan dengan harga yang ditawarkan.  Beberapa kost harian murah bisa ditemukan di sekitar Jalan Bunga Kopi, Jalan Simpang Borobudur, maupun kawasan sekitar kampus di pusat kota Malang.

KOMPAS.COM/ADHIKA PERTIWI Di Kota Malang, Jawa Timur, terdapat dua stasiun besar yaitu Stasiun Malang Kota Lama dan Stasiun Malang Kota Baru.
Keempat, pilihlah moda transportasi yang praktis untuk berkeliling di kota Malang. Anda bisa menggunakan angkot atau memilih untuk rental motor harian. Salah satu keuntungan sewa motor adalah Anda bisa berkeliling dengan bebas dan praktis karena jarang terjebak macet. Hanya dengan harga sekitar Rp 50.000, Anda bisa menyewa motor selama 24 jam. Jika takut tersesat karena tidak mengerti jalan, manfaatkan aplikasi GPS di smartphone Anda.

Kelima, kunjungi landmark atau tempat wisata di Malang yang murah meriah. Beberapa tempat wisata bahkan gratis untuk dikunjungi, misalnya Alun-Alun Kota Malang, Alun-Alun Batu yang terkenal akan kuliner Ketan, Pasar Apung di sekitar Museum Angkut, Patung Singo Arema di depan Stasiun Malang, dan lain sebagainya.

Keenam, saat berwisata ke Malang, selain melakukan penghematan biaya Anda juga harus mempertimbangkan pengelolaan waktu. Sebelum perjalanan, silakan atur waktu wisata Anda agar efektif dan efisien. Misalnya, jika hari pertama Anda ingin menyasar tempat wisata di Kota Malang, di hari kedua Anda bisa berkeliling di Kota Batu sesuai dengan jadwal yang Anda buat sebelumnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com