Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ramadhan, Banda Aceh Tawarkan Paket Wisata Religi

Kompas.com - 19/06/2015, 08:24 WIB
Mentari Chairunisa

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Banda Aceh terus berupaya mengembangkan pariwisata Banda Aceh sebagai destinasi wisata Islami dunia. Salah satu momen terbaik untuk memperkenalkan pariwisata Banda Aceh adalah Bulan Ramadhan.

"Kami melihat potensi pariwisata Aceh. Aceh sebagai world tourism dapat berkembang dengan baik, terlebih ada Ramadhan," kata CEO Pacific Asia Travel Association (PATA) Indonesia Chapter, Poernomo Siswoprasetijo, di Jakarta, Kamis (18/6/2015).

Menurut Poernomo, potensi wisata yang dimiliki Banda Aceh cukup besar. Terlebih jika melihat pada wisata sejarah. Seperti Masjid Baiturrahman Aceh yang menjadi pusat peradaban di Aceh.

“Di bulan Ramadhan ini banyak kegiatan masyarakat yang diselenggarakan di sana (Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh),” katanya.

Selain Masjid Raya Baiturrahman, Museum Tsunami dan Museum Tjut Nyak Dien menjadi destinasi wisata sejarah lain dari Banda Aceh. Untuk Ramadhan, keunikan seni budaya Aceh serta kegiatan selama Ramadhan juga menjadi daya tarik tersendiri untuk wisatawan.

SERAMBI INDONESIA/M ANSHAR Pengunjung melintas depan Gedung Museum Tsunami Aceh, Banda Aceh, Kamis (21/2/2013). Selain berisi informasi tentang gempa dan tsunami, museum berlantai empat dengan arsitektur modern yang dibangun tahun 2007 tersebut juga diperuntukkan sebagai tempat evakuasi bencana alam.
“Kita harus bisa mengemas budaya Aceh, termasuk Perda Syariah menjadi kemasan budaya yang jadi daya kuat untuk mendongkrak Pariwisata Aceh,” lanjut Poernomo.

Sebelumnya, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Aceh pada Mei 2015 lalu meluncurkan paket wisata “Amazing Ramadhan in Aceh”. Dalam paket wisata tersebut, wisatawan dapat menikmati sensasi Ramadhan di Serambi Mekah, mulai dari sahur hingga berbuka puasa.

Kegiatan rohani lainnya, seperti salat tarawih berjamaah di masjid-masjid, khususnya Masjid Raya Baiturrahman, tadarus malam hari, khaduri khatam Al Quran dan Nuzulul Quran juga bisa dinikmati wisatawan. Tak hanya itu, ziarah kuburan massal korban tsunami Aceh serta berkunjung ke masjid-masjid dan dayah (pesantren) juga masuk dalam paket wisata tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Jalan Jalan
Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Travel Update
Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Travel Tips
Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Travel Update
5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com