JAKARTA, KOMPAS.com – Momen Ramadhan menjadi salah satu ajang bersilahturahmi dengan rekan-rekan kerja maupun keluarga. Acara yang dapat dimanfaatkan adalah buka puasa bersama. Jika Anda mencari tempat untuk berbuka bersama, The Harmony Restaurant di Hotel Santika Premiere Jakarta dapat menjadi referensi.
“Kita kebetulan ada promo yang harganya Rp 285.000/orang. Jika membeli paket untuk 4 orang dapat paket untuk lima orang (buy 4 get 5). Semua modelnya buffet all you can eat,” kata Public Relation Manager Hotel Santika Premiere Jakarta, Hesty Ning Tyas kepada KompasTravel usai acara “Buka Puasa Bersama” di Hotel Santika Premiere Jakarta, Selasa (7/7/2015).
Untuk menu-menu yang ada di restoran, Hesty mengatakan terdapat tiga jenis kuliner yang akan disajikan. Kuliner-kuliner tersebut terbagi yaitu tradisional, Asia, dan Western. Ia melanjutkan lebih dari 50 persen kuliner di The Harmony Restaurant adalah sajian tradisional Indonesia.
“Sisanya Asian dan Western. Menu-menu yang ada setiap hari ganti. Kecuali nasi gudeg, soto ayam, pecel, tengkleng sapi, dan mie tarik karena paling banyak peminatnya,” lanjutnya.
Untuk menu tradisional Indonesia, The Harmony Restaurant menyajikan menu aneka macam bubur seperti bubur kacang hijau, ketan hitam, sum-sum. Sedangkan menu Western, tersaji kuliner seperti aneka salad, aneka pasta, cream soup, roast beef/chicken. Untuk menu Asian, terdapat menu yaitu grilled food, sushi, mie tarik, dan sajian-sajian asian buffet lain.
Jika ingin menikmati santapan berbuka di The Harmony Restaurant dalam kelompok besar, Hesty menyarankan untuk memesan terlebih dahulu. Selain itu, pengunjung juga dapat menyantap makanan di dalam maupun di luar ruangan. (*)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.