Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 11/07/2015, 14:09 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

Sumber CNN Travel
KOMPAS.com - Jika mencoba mengetik kata "festival" di Google, maka muncul gambar yang tidak diinginkan seperti lumpur setinggi lutut, tenda bocor, dan burger yang menyeramkan. Bagi wisatawan yang bosan dengan semua ketidaknyamanan termasuk acara musik musim panas tradisional di Eropa, terdapat sebuah alternatif acara yang menawarkan kelezatan makanan.

Festival ini menawarkan makanan dengan jumlah yang melimpah. Berikut pilihan acara yang akan diselenggarakan. Tenang, tidak ada makanan yang tersaji di kotak styrofoam atau mendengarkan band indie kelas dua.

Dorset Seafood Festival, Inggris

Perairan selepas Pantai Dorset di selatan Inggris menghasilkan beberapa makanan laut terbaik di Inggris. Wilayah ini memiliki restoran-restoran yang cocok seperti Hix Oyster dan Fish House di Lyme Regis dan Hive Beach Cafe di Burton Bradstock. Namun Dorsed Seafood Festival yang diselenggarakan setiap tahun ini, diadakan di sekitar Pelabuhan Weymouth. Tempat itu merupakan merupakan mercusuar utama untuk orang-orang penggemar kuliner yang terletak di sudut Inggris ini.

Puluhan kios menjual keramaian yang menyenangkan seperti champagne dan tempat-tempat penjual kerang di jalan dengan perbincangan, demonstrasi, dan mencicipi kuliner. Dorsed Seafood Festival diselenggarakan pada tanggal 11-12 Juli 2015.

Tom Hansen/Inovation Norway Ikan busuk dan pancake: Oslo Matstreif
Matsreif di Oslo, Norwegia

Bagi mereka yang menggagalkan niat untuk menghabiskan seluruh anggaran biaya liburan mereka dalam mencari satu piring yang berisi rumput laut, Matstreif adalah alternatif yang layak.

Dengan berbagai macam hidangan yang tersedia dengan harga ramah dengan dompet, di acara ini dapat dijumpai lebih dari 200 kios makan. Lokasinya di Oslo City Hall Square. Acara ini adalah tempat yang sempurna untuk hidangan lokal dan penyajian yang unik untuk dibawa pulang.

Pencinta kuliner garis keras harus mencoba kuliner ikan busuk. Jika itu terdengar sedikit ekstrim, selalu ada svele, panekuk cantik yang berasal dari Norwegia Barat. Festival Matstreif diselenggarakan pada tanggal 11-12 September 2015.

Lodlow Food Festival di Inggris

Salah satu festival makanan paling terkenal di Inggris ini muncul karena semangat warga-warga Ludlow. Diadakan di benteng yang mengesankan, para pedagang berkumpul di pasar kota tradisional di daerah pedesaaan Shropshire sejak tahun 1995. Acara ini dimeriahkan dengan demonstrasi memasak, aneka produk lokal yang dijual, dan bir putih bagi pengunjung yang mencari minuman beralkohol terbaik dari perbatasan Inggris-Wales.

Pada hari Sabtu, pengunjung dapat melihat sejarah sosis yang terkenal dan penampilan kreasi tukang daging lokal yang dinilai pada skala 1-10. Ludlow Food Festival diselenggarakan pada tanggal 11-13 September 2015.

CNN Ludlow Food Festival, Inggris.
Copenhagen Cooking, Denmark

Dengan 130 acara selama 10 hari, Copenhagen Cooking adalah sebuah perjalanan makan yang memasukkan festival kuliner Eropa. Ibu kota Denmark telah menjadi pusat dari ledakan konsep kuliner New Nordic. Ada banyak kesempatan untuk mencoba beberapa makanan terbaik kota ini selama acara bulan Agustus.

Di antara hidangan yang patut dicoba adalah sejenis sandwich di Restoran Kronborg yang dikembangkan khusus untuk festival dan menyertakan ikan haring lokal terbaik. Acara Copenhagen Cooking ini diselenggarakan pada tanggal 21-30 Agustus 2015.

Halaman:
Sumber CNN Travel
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Oktober 2023, Orang Indonesia Paling Banyak Nginap di Hotel Bintang 3 di Jakarta

Oktober 2023, Orang Indonesia Paling Banyak Nginap di Hotel Bintang 3 di Jakarta

Travel Update
Garuda Indonesia Umrah Travel Fair 2023 Digelar Hari Ini, Ada Cashback hingga Rp 2,5 Juta

Garuda Indonesia Umrah Travel Fair 2023 Digelar Hari Ini, Ada Cashback hingga Rp 2,5 Juta

Travel Update
Promo Tiket Pesawat Garuda Indonesia Umrah Travel Fair 2023, Jakarta-Jeddah PP Rp 13 Jutaan

Promo Tiket Pesawat Garuda Indonesia Umrah Travel Fair 2023, Jakarta-Jeddah PP Rp 13 Jutaan

Travel Update
Libur Nataru 2024, Tarif Jip Wisata Lava Tour Merapi Tidak Naik

Libur Nataru 2024, Tarif Jip Wisata Lava Tour Merapi Tidak Naik

Travel Update
Wisata ke Bandung Naik Kereta Cepat Whoosh, Turun di Stasiun Padalarang dan Stasiun Tegalluar

Wisata ke Bandung Naik Kereta Cepat Whoosh, Turun di Stasiun Padalarang dan Stasiun Tegalluar

Travel Update
Keindahan Pantai Kelapa Lima di Kupang yang Dikunjungi Presiden Jokowi

Keindahan Pantai Kelapa Lima di Kupang yang Dikunjungi Presiden Jokowi

Travel Update
Jalur Pendakian Gunung Rinjani Rencana Ditutup Awal 2024

Jalur Pendakian Gunung Rinjani Rencana Ditutup Awal 2024

Travel Update
Wisata Non-pendakian di TN Gunung Rinjani Ditutup Sementara

Wisata Non-pendakian di TN Gunung Rinjani Ditutup Sementara

Travel Update
Panduan Lengkap ke Pantai Klotok Wonogiri, Harga Tiket hingga Aktivitas

Panduan Lengkap ke Pantai Klotok Wonogiri, Harga Tiket hingga Aktivitas

Travel Tips
5 Tips Berkunjung ke Jembatan Akar di Yogya, Datang Siang

5 Tips Berkunjung ke Jembatan Akar di Yogya, Datang Siang

Travel Tips
Harga Tiket dan Jam Buka Jembatan Akar di Yogyakarta

Harga Tiket dan Jam Buka Jembatan Akar di Yogyakarta

Travel Update
Perayaan Tahun Baru 2024 di Shibuya di Jepang Diperketat

Perayaan Tahun Baru 2024 di Shibuya di Jepang Diperketat

Travel Update
Sandiaga Usulkan Bebas Visa Kunjungan untuk 20 Negara, Termasuk China

Sandiaga Usulkan Bebas Visa Kunjungan untuk 20 Negara, Termasuk China

Travel Update
Garuda Indonesia dan Citilink Siapkan 1,8 Juta Kursi Saat Nataru

Garuda Indonesia dan Citilink Siapkan 1,8 Juta Kursi Saat Nataru

Travel Update
5 Tempat Wisata Anak di Bandung, Liburan Seru Penuh Edukasi

5 Tempat Wisata Anak di Bandung, Liburan Seru Penuh Edukasi

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com