Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Panduan Mini Wisata ke Myanmar

Kompas.com - 09/09/2015, 17:03 WIB
Jonathan Adrian

Penulis

Makanan

Makanan di Myanmar sangat beragam, dipengaruhi oleh keragaman etnis yang ada. Meski demikian, makanan di sini didominasi oleh olahan ikan, seperti saus ikan dan ngapi (seafood yang difermentasi). Ada juga mongiha, olahan sejenis soto. Setiap daerah di Myanmar biasanya memiliki mongiha khas mereka masing-masing. Masakan di Myanmar banyak dipengaruhi rasa masakan India, Tiongkok, dan Thailand.

Transportasi

Penerbangan ke Myanmar tidak mengarah ke Naypyidaw (ibu kota negara saat ini), sebelumnya ibu kota negara ini adalah Yangon. Ada dua pilihan bandara yang dapat didatangi: bandara di Yagon atau bandara di Mandalay.

Unutk transportasi dalam negeri sendiri, ada ka (bis kota), saiq-ka (sejenis becak), myint-hlei (delman), taksi, tuk-tuk (semacam bajaj), dan lain-ka (mobil pick-up untuk mengangkat penumpang). Ada juga kereta antar kota.

Waktu Berkunjung

Waktu yang paling baik untuk berkunjung ke Myanmar adalah antara 1 Oktober hingga 31 Maret. Karena, pada waktu-waktu ini pengunjung dapat menaiki balon udara di kota Bagan. Untuk menaiki balon ini, pengunjung harus melakukan reservasi terlebih dulu.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com