JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Pariwisata bertekad menyukseskan kegiatan bersepeda wisata berkeliling di sekitar Danau Toba (Geobike Caldera Toba) pada tanggal 8 hingga 10 April 2016 yang melintasi tujuh kabupaten di Provinsi Sumatera Utara itu.
Menteri Pariwisata Arief Yahya di Jakarta, Minggu (27/3/2016), mengatakan kegiatan itu sebagai salah satu promosi Danau Toba sebagai salah satu dari 10 destinasi pariwisata prioritas unggulan Indonesia tahun 2016.
Kegiatan itu sekaligus menyambut pembentukan Badan Otorita Pariwisata Toba dalam waktu dekat ini.
Presiden Joko Widodo sudah memerintahkan Kemenpar menjadi "leading sector" terhadap kebutuhan infrastruktur di Toba.
Bersepeda wisata keliling Danau Toba itu diselenggarakan oleh Jendela Toba dan Rumah Karya Indonesia (RKI) sebagaimana yang telah dilakukan pada tahun lalu.
"Geobike Caldera Toba 2016" di sekitar Danau Toba melintasi tujuh kabupaten yaitu Samosir, Toba Samosir, Humbang Hasundutan, Tapanuli Utara, Simalungun, Dairi, dan Karo.
Ada dua etape bersepeda itu, pertama start di Tao Silalahi-Paropo (Kabupaten Dairi)-Tongging (Kabupaten Karo)-Rumah Bolon-Simanjarunjung-Parapat (Kabupaten Simalungun).
Lalu etape kedua, Balige (Kabupaten Toba Samosir)-Silangit-Muara (Kabupaten Tapanuli Utara)-Bakkara (Kabupaten Humbang Hasundutan)-Nainggolan, dan finish di Pangururan (Kabupaten Samosir).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.