“Orangutan punya daur menstruasi yang mirip dengan manusia, dari waktu hingga perilaku sensitif ketika mereka menstruasi, mirip dengan manusia”, ujar Agus Irwanto.
Dalam usia beranjak dewasa, yaitu sekitar 12-15 tahun, orangutan betina mulai mengalami fase menstruasi. Lama fase menstruasi tersebut juga sama dengan rata-rata manusia normal, yaitu 21-35 hari. Pada hari pertama menstruasi, orangutan betina kerap terlihat kesakitan.
Agus mengatakan, sering terlihat kesakitan di hari pertama menstruasi, terlihat dari perilakunya yang murung, diam. Adapula yang menjerit bahkan hingga pingsan menahan haid. Pihaknya biasa menanganinya dengan memberi asupam makanan yang banyak dengan vitamin di usia awal fase dewasa.
Umur hidup dan kelahiran
Seperti layaknya manusia, rata-rata usia hidup orangutan berkisar 60-70 tahun, meski terkadang ada yang bisa hidup lebih lama. Selain menstruasi, fase hidup bayi, anak-anak, remaja, hingga orang tua pun mirip dengan manusia.
Agus mengatakan, di usia anak-anak, orangutan kerap memiliki sifat manja, sering meminta untuk digendong, bergelayutan pada manusia, hingga rewel tidak mau makan. Beranjak ke umur dewasa, skitar 13 hingga 17 tahun merupakan usia ter aktif.
“Remajanya orangutan juga bandel, tidak mau diam, sangat agresif, termasuk mencoba banyak hal,” ujar Agus Irwanto.
Jatuh cinta hingga cemburu
Romansa percintaan ternyata juga dialami oleh orangutan. Layaknya sepasang kekasih yang saling suka hingga cemburu dapat dialami oleh orangutan.
Orangutan jantan dapat mencintai lawan jenisnya hingga dapat mencemburui pejantan lain bahkan manusia laki-laki yang mendekati betinanya. Begitupun bagi orangutan betina, yang dapat mengetahui manusia perempuan yang sedang mendekati kekasih jantannya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.