Menurut Bram, patung-patung macan tersebut dipercaya jelmaan Raja Siliwangi. Prabu Siliwangi dipercaya sebagai Raja Pajajaran yang abadi, karena pengaruhnya dan membawa Pajajaran hingga masa kejayaan.
Selain itu di sampingnya terdapat makam Embah Imam, salah satu penyebar agama Islam di daerah Bogor dan sekitarnya. Selain mengadakan pengajian, Bram mengatakan umat Muslim pun ada yang berziarah ke makam ini, sebagai tanda penghormatan atas perjuangannya menyebarkan agama Islam.
Lepas dari berbagai peninggalan batu-batu monolitik, atau berbagai peninggalan lintas kepercayaan yang telah ada sejak kelenteng ini ditemukan, kelenteng ini memiliki keistimewaan dalam perayaan umat.
Sebagai kelenteng tertua saat perayaan Cap Go Meh, Toa Pe Kong sebelum diarak dicuci terlebih dahulu di sini. Selain itu Dewa Pan Kho sebagai tuan rumah pun dirayakan saat kelahirannya, yaitu lima hari setelah Imlek, tepat tanggal enam, masyarakat pun mengadakan syukuran diiringi musik kroncong.
Sedangkan umat Muslim, menurut Bram, biasa menggunakan saat peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan tempat buka bersama pada bulan Ramadhan.
Ditemukannya pulau yang membelah sungai Ciliwung
“Pulo Geulis konon sudah ditemukan pertama, kali lama sebelum zaman Kerajaan Pajajaran bertahta,” ujarnya memulai sejarah Pulo Geulis, kepada wisatwan saat berkunjung, Sabtu (21/5/2016).
Ia mengatakan, dalam naskah kuno sunda Pantun Mundinglaya Dikasumah karangan Ki Buyut Baju Rambeng, diceritakan ketika Mundinglaya menusuri Ciliwung ia menemukan Pulo Putri yang diyakini saat ini sebagai Pulo Geulis. Ini karena disepanjang Sungai Ciliwung tidak ditemukan lagi dataran luas di tengah sungai.
Lalu ketika Kerajaan Pajajaran berdiri 1482 tempat ini dijadikan salah satu tempat peristirahatan keluarga kerajaan, dengan nama Parakan Baranangsiang. Namun, menjelang runtuhnya Kerajaan Pajajaran akibat diserang Kerajaan Banten dan Cirebon tahun 1579-1687, pulo ini khususnya dan ibu kota Pakuan Pajajaran (Bogor) menjadi hutan belantara tak bertuan. Hingga ditemukan oleh saat ekspansi Ciliwung ketiga oleh Belanda pada 1703-1704, yang dipimpin Abraham Van Ribeck.
“Pulau ini ditemukan dalam ekspansi tersebut, dan sudah dihuni oleh bangsa pribumi (Sunda) juga Tionghoa. Menurut peneliti kemungkinan besar kelenteng ini juga sudah ada, karena terdapat berbagai prasasti di dalamnya,” ujar Bram kepada KompasTravel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.