Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 24/07/2016, 08:22 WIB
|
EditorI Made Asdhiana

BUTON, KOMPAS.com - Lantunan gendang dan gong terdengar sepanjang malam dari dalam galampa atau tempat pertemuan adat. Beberapa warga yang berada dalam galampa melantunkan nyanyian daerah sambil mengikuti irama gendang dan gong.

Tak berapa lama, satu per satu warga desa secara bergantian menuju di tengah galampa sambil menari dengan menggunakan selendang di tangan. Tariannya bergerak lincah sambil mengikuti nyanyian dan suara gendang.

Malam yang semakin larut dan embusan angin dingin, tak menyurutkan tokoh masyarakat dan adat untuk menghentikan tarian dalam pesta adat ‘Pidoano Kuri’ yang masih tetap dilestarikan warga Desa Wabula, Kecamatan Wabula, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara sejak abad ke 12 hingga saat ini.

“Pesta adat ini untuk mengungkapkan rasa syukur kepada Tuhan atas hasil panen. Di pesta adat ini, gendang ini sudah bisa bunyikan di setiap ada hajatan perkawinan, gunting rambut atau sunatan, gendang sudah bisa dibunyikan,” kata Tetua Adat Wabula, La Taiso, Sabtu (23/7/2016).

KOMPAS.com/DEFRIATNO NEKE Seorang warga Desa Wabula, Kecamatan Wabula, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara, sedang menari dengan menggunakan selendang. Tarian tersebut dilaksanakan dalam pesta adat belum lama ini.
Dalam pesta adat tersebut, beberapa warga mulai menari Linda dari malam hari hingga subuh. Tarian yang dilakukan merupakan tarian tradisional yang telah ada sejak abad 11 ketika Islam belum masuk di tanah Buton.

“Dalam tarian itu, ada tarian Lapambai, ini tarian yang langka. Tarian ini sudah ada sejak ratusan tahun lalu, sejak Raja Wakaka atau raja pertama masuk di sini. Kalau ada yang datang melihat tarian ini di Galampa dilarang pulang kalau tarian ini belum selesai,” ujar seorang tokoh adat lainnya, La Gapu.

Menurut La Gapu, tarian Lapambai juga merupakan tarian menghibur bagi Raja Wakaka, sehingga raja tidak jadi bersedih. Tarian Lapambai ini dilaksanakan hingga menjelang subuh.

Keesokan harinya, pada pagi hari, lantunan gendang dan gong kembali berkumandang. Beberapa laki-laki dengan menggunakan pakaian jubah adat Buton dan wanita yang mengenakan baju adat menelusuri jalan desa yang berpasir putih di tepi laut.

Warga desa kembali menuju ke Galampa yang berada di tengah kampung. Tak lama kemudian, warga desa kembali menarikan tarian Linda dan tarian Bajoge untuk kegembiraan.

KOMPAS.com/DEFRIATNO NEKE Beberapa warga melantunkan nyanyian tradisional dengan menggunakan gendang dan gong dalam pesta adat wabula, Kecamatan Wabula, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara.
Bupati Buton, Umar Samiun, yang menghadiri pesta adat tersebut sangat mengapresiasi dan mendukung budaya adat Wabula yang tetap lestari hingga saat ini.

Ia menambahkan, kegiatan pesta adat tersebut juga bisa merupakan ajang silaturrahmi dan tatap muka antara masyarakat Wabula. “Kegiatan ini juga sebagai ajang saling tukar informasi antara pemerintah daerah dengan masyarakat khususnya tentang perkembangan dan pembangunan daerah,” ucap Umar.

Ia berharap, budaya pesta adat Wabula tetap terus dijaga dan dilestarikan serta terus dilaksanakan setiap tahunnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Itinerary 3 Hari 2 Malam di Labuan Bajo, ke Pantai dan Lihat Komodo

Itinerary 3 Hari 2 Malam di Labuan Bajo, ke Pantai dan Lihat Komodo

Itinerary
Itinerary Seharian di TMII, Main ke Taman Burung hingga Nikmati Sunset

Itinerary Seharian di TMII, Main ke Taman Burung hingga Nikmati Sunset

Itinerary
Promo 10.920 Tiket Kereta Api, Ini Daftar Rutenya

Promo 10.920 Tiket Kereta Api, Ini Daftar Rutenya

Travel Update
6 Hotel Dekat Sarinah, Bisa Jalan Kaki

6 Hotel Dekat Sarinah, Bisa Jalan Kaki

Hotel Story
13 Tempat Ngaburit Murah Meriah Jakarta Selatan, Bisa Piknik di Taman

13 Tempat Ngaburit Murah Meriah Jakarta Selatan, Bisa Piknik di Taman

Jalan Jalan
Kotabaru Dikembangkan Jadi Wisata Malam Yogyakarta, Bakal Banyak Event

Kotabaru Dikembangkan Jadi Wisata Malam Yogyakarta, Bakal Banyak Event

Jalan Jalan
5 Aktivitas di Museum Basoeki Abdullah, Lihat Karya dan Koleksi Pribadi Sang Pelukis

5 Aktivitas di Museum Basoeki Abdullah, Lihat Karya dan Koleksi Pribadi Sang Pelukis

Travel Tips
Pengalaman Jelajah TMII, Masuk Taman Burung hingga Naik Menara Pandang

Pengalaman Jelajah TMII, Masuk Taman Burung hingga Naik Menara Pandang

Jalan Jalan
6 Tips Datang ke Museum Basoeki Abdullah, Bawa Uang Tunai

6 Tips Datang ke Museum Basoeki Abdullah, Bawa Uang Tunai

Travel Tips
13 Tempat Ngabuburit Murah Meriah di Jakarta Pusat 

13 Tempat Ngabuburit Murah Meriah di Jakarta Pusat 

Jalan Jalan
Kronologi AC Pesawat Super Air Jet Rute Bali-Jakarta Mati, Ada Turis Asing sampai Tergeletak

Kronologi AC Pesawat Super Air Jet Rute Bali-Jakarta Mati, Ada Turis Asing sampai Tergeletak

Travel Update
Pendakian Gunung Slamet via Bambangan Ditutup Selama Ramadhan 2023

Pendakian Gunung Slamet via Bambangan Ditutup Selama Ramadhan 2023

Travel Update
Tarawih Perdana di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Pemeriksaan Keamanan hingga 2 Lapis

Tarawih Perdana di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Pemeriksaan Keamanan hingga 2 Lapis

Travel Update
Tradisi Padusan Usai Pandemi, Umbul Manten di Klaten Kembali Dipadati Ribuan Pengunjung

Tradisi Padusan Usai Pandemi, Umbul Manten di Klaten Kembali Dipadati Ribuan Pengunjung

Travel Update
Panduan Lengkap Terbaru Berwisata ke TMII

Panduan Lengkap Terbaru Berwisata ke TMII

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+