Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yuk Baca, Komik Menghibur tentang Perjalanan Keliling Flores

Kompas.com - 08/08/2016, 17:04 WIB
Sri Anindiati Nursastri

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pulau Flores di Nusa Tenggara Timur (NTT) punya "magnet" yang sangat kuat, baik bagi turis domestik maupun mancanegara.

Banyak buku yang menceritakan perjalanan keliling Flores, atau guide book berisi how to get there, where to stay, dan sebagainya. Namun, ada satu buku, lebih tepatnya komik, yang patut Anda baca sebelum menyambangi Flores.

Naik-Turun Labuan Bajo, dari Hiking Sampai Snorkeling, begitu judul buku karangan Ima Tri Kurniawati. Semua dimulai ketika sang penulis mengikuti Workshop Komik Wisata yang diadakan Akademi Samali, komunitas komik yang fokus pada pengembangan potensi komikus muda.

Acara tersebut merupakan hasil kerja sama Akademi Samali dengan kementerian yang pada 2014 masih bernama Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Ima adalah salah satu peserta dari UNS yang lolos seleksi dengan tujuan, tak lain tak bukan: Flores.

Dalam komik tersebut, penulis hanya menggunakan dua karakter: Ima dan Eerie. Ima, digambarkan berjilbab, adalah tipe wisatawan yang perfeksionis dan rinci. Sebaliknya, Eerie yang berambut keriting adalah tipe wisatawan yang slengean.

Perjalanan dimulai dari sebuah hotel di Kota Mataram, Lombok, Nusa Tenggara Barat. Tujuan awal mereka adalah Labuan Bajo, pintu gerbang menuju Taman Nasional Komodo di Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Dengan cara berkisah yang lucu dan menghibur, Ima memaparkan semua kemungkinan transportasi untuk menuju kota mungil tersebut.

Transportasi adalah salah satu kendala saat traveling ke Indonesia bagian tengah dan timur. Meski Indonesia adalah negara kepulauan, tak semua pulau bisa dicapai dengan mudah. Banyak pulau kecil mengharuskan wisatawan naik kapal feri dengan jadwal tertentu. Bahkan saat cuaca buruk, bisa jadi tak ada kapal yang berlayar. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com