JAKARTA, KOMPAS.com - Liburan ke Belitung pada akhir pekan bisa jadi pilihan. Anda bisa menjajal aneka wisata mulai dari sejarah, budaya, bahari hingga kuliner.
Sebut saja, wisata keliling pulau dari Pantai Tanjung Pandan, Pantai Pulau Lengkuas, Pantai Batu Garuda, dan kembali ke daratan Belitung bisa Anda lakukan dalam satu hari. Nah, berwisata di kota Belitung menyantap mi belitung hingga minum kopi bisa dicoba pada sore menjelang malam.
Tentu saat liburan ke Belitung, Anda membutuhkan penginapan. Berikut informasi hotel-hotel di Belitung yang bisa Anda gunakan seperti dikutip dari buku panduan wisata "Belitong: Nature of Paradise".
1. Hotel BW Aston
Hotel BW Aston berlokasi di Jalan Pattimura, Tanjung Pandan, Belitung. Hotel BW Aston menawarkan fasilitas hotel berbintang empat.
Harga kamar yang ditawarkan di Hotel BW Aston berkisar mulai dari Rp 950.000 - Rp 19.000.000. Anda bisa menghubungi Hotel BW Aston di nomor 0719-23898/0719-23890.
2. Grand Hatika
Hotel BW Aston berlokasi di Jalan Kemuning A16, Tanjung Pandan, Belitung. Hotel Grand Hatika menawarkan fasilitas hotel berbintang empat.
Harga kamar yang ditawarkan di Hotel Grand Hatika berkisar mulai dari Rp 750.000 - Rp 4.500.000. Anda bisa menghubungi Hotel Grand Hatika di nomor 0719-22678.
3. Bahamas Hotel Resort
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.