Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meriahnya Pembukaan Festival Lovely Raja Ampat

Kompas.com - 18/10/2016, 20:00 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

WAISAI, KOMPAS com - Festival Lovely Raja Ampat resmi dibuka oleh Gubernur Papua Barat, Abraham Octavianus Atururi dan Bupati Raja Ampat Abdul Faris Umlati Selasa (18/10/2016) di Pantai Waisai Torang Cinta (WTC), Waisai, Raja Ampat, Papua Barat.

"Event Lovely Raja Ampat merupakan agenda tahunan untuk mengangkat kebudayaan leluhur di tanah ini, juga mengajak generasi muda untuk mencintai budaya. Event ini juga sebagai upaya agar promosi Raja Ampat semakin maju," kata Abdul saat sambutan pembukaan.

Festival Lovely Raja Ampat tahun ini memasuki tahun penyelenggaraan ke-7 dan rutin diadakan tiap tahun. Beragam kompetisi diselenggarakan seperti kompetisi foto bawah laut, foto jurnalis, pameran kerajinan dan kuliner setempat, serta pertunjukan seni Raja Ampat.

Semua dilakukan tak lain untuk menarik wisatawan lokal maupun mancanegara untuk berkunjung ke Raja Ampat. Abdul juga mengatakan jika Raja Ampat saat ini terus berusaha untuk mengembangkan pariwisata, yang menjadi sektor andalan serta unggulan dari masyarakat Kabupaten Raja Ampat.

"Pariwisata jadi leading sector, tentunya harus didukung dengan sektor-sektor lainnya, di antaranya kelautan dan perikanan, potensi budaya, kuliner serta kearifan lokal lainnya," kata Abdul.

Setidaknya dua ribu orang memadati pembukaan Lovely Raja Ampat di Pantai WTC pukul 17.00 WIT. Acara akan terus dilanjutkan sampai tanggal 21 Oktober 2016 dengan ragam acara menarik seperti workshop, panggung hiburan rakyat, tur kuliner, lomba bahari, volley pantai, ketinting, serta Try Scuba alias menjajal wisata bawah laut Raja Ampat.

Raja Ampat adalah Kabupaten di Papua Barat yang terdiri dari 1.864 pulau. Empat pulau besar tumpuan Raja Ampat adalah Waigeo, Batanta, Salawati, dan Misool. Wilayah Raja Ampat 80 persen meliputi perairan dan 20 persen adalah daratan. Tahun 2015 ada 35.000 wisatawan baik lokal maupun mancanegara yang berkunjung ke Raja Ampat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com