UNGARAN, KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) membuka kembali jalur jalur lama antara Stasiun Ambarawa-Jambu-Bedono, Kamis (27/10/2016).
Pengaktifan kembali jalur itu digelar di Museum Stasiun Kereta Api Ambarawa, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.
"Jalur ini semula dibangun untuk mengangkut hasil bumi, misalnya biji kopi," ujar Manager KAI Humasda 4 Semarang, Edi Suswoyo.
(BACA: Karnaval Budaya Ambarawa, Melihat Ambarawa Tempo Dulu)
Pengaktifan jalur tersebut, menurut Edi, digunakan sebagai alternatif obyek wisata khusus menggunakan lokomotif uap.
"Jadi tambah satu rute lagi, selain rute Ambarawa-Tuntang," imbuhnya.
Menurut Edi, jalur tersebut mempunyai keunikan. Di antaranya, ada jalur bergerigi sepanjang empat kilometer, dari Stasiun Jambu ke Bedono.
Sebagai informasi, jalur bergerigi ini hanya ada tiga di dunia, yakni Indonesia, India, dan Swiss.
"Wisata ini hanya dapat dioperasikan menggunakan lokomotif uap beroda gigi karena jalannya menanjak," ujar Edi.
Kecepatan maksimal kereta, capai 20 kilometer per jam.
"Lokomotif yang akan digunakan adalah jenis uap seri B 2502, Kemampuan menarik dua gerbong berkapasitas 80 orang," bebernya. (Tribun Jateng/Daniel Ari Purnomo)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.