Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anda Pecinta Durian? Nih Jus Durian dan Durian Goreng

Kompas.com - 05/11/2016, 17:05 WIB

MEDAN, KOMPAS.com - Anda pecinta durian? Jangan ngaku-ngaku kalau tidak pernah ke Cafe Maidanii Pancake Durian Jalan HM Yamin no 121, Medan, Sumatera Utara.

Pasalnya, bukan hanya pancake tapi jus hingga camilan olahan durian tersedia di sana.

Menu camilan andalan adalah durian goreng. Rasa renyah kulit luarnya yang gurih dan daging durian yang dingin di dalam, membuat anda segera melahapnya agar daging duriannya tak meleleh.

(BACA: Rahasia Durian Ucok Masuk Pesawat Tanpa Bau)

Marzuki Halim, pemilik Cafe Maidanii Pancake Durian, menuturkan ada resep khusus yang membuat durian goreng renyah dan gurih di kulit luar dan daging durian dingin yang lembut di dalam.

"Kita gunakan tepung khusus dan hanya digoreng selama 15 detik dengan minyak panas," katanya.

Ia menuturkan selain durian goreng ada juga jus durian. Daging durian diblender dan diberi es batu untuk melengkapi menu serba durian yang menjadi menu minuman favorit pecinta durian.

"Untuk menu utama, menetralisir perut pengunjung juga bisa memesan menu utama nasi goreng pete, ayam penyet atau aneka olahan mi dan aneka pilihan dimsum kepiting, rumput laut, ayam dan udang," kata Halim.

TRIBUN MEDAN/SILFA HUMAIRAH Suasana Cafe Maidanii Pancake Durian di Medan, Sumatera Utara.
Ia memaparkan awalnya hanya membuka usaha pancake durian, namun banyak pengunjung yang datang ingin santai duduk di kafe meminta agar di kafe juga menyediakan menu makanan agar mereka bisa menunggu pancake dikemas.

"Banyak pengunjung dari luar kota khususnya datang memesan pancake banyak dan mau menunggu sambil makan. Oleh sebab itu saya juga tawarkan menu makanan kafe di sini. Menu Cafe Maidanii Pancake Durian menawarkan aneka masakan, mulai tradisional hingga siap saji seperti kentang goreng dan spageti pun ada," katanya. (Tribun Medan/Silfa Humairah)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com