KOMPAS.com - Sebuah perusahaan travel dengan pangsa pasar generasi milenial, Contiki menghimpun 20 bucket list yang ingin dilakukan generasi milenial.
Bucket list ini dihimpun berdasarkan survei yang ditujukan pada 5.500 orang berusia 18-35 tahun di Amerika Serikat, Inggris, Kanada, Australia, Afrika Selatan, dan Asia.
Mengutip situs Lonely Planet, Jumat (18/11/2016), bucket list mereka beragam. Mulai dari menyusuri jalur legendaris Route 66 di Amerika sampai berendam di Blue Lagoon, Islandia.
Beberapa bucket list bahkan berlokasi di tempat yang cukup mainstream. Misalnya, jalan kaki di Tembok Besar China dan melihat langsung Piramida Giza di Mesir.
Ada pula beberapa bucket list unik dan bisa disebut hipster: piknik di pedesaan Perancis, naik zipline menyusuri hutan di Costa Rica, dan belajar membuat pizza di Italia.
Berikut 20 bucket list yang diincar generasi milenial berdasarkan survei dari Contiki:
1. Berendam di Blue Lagoon, Islandia
2. Melihat langsung Piramida Giza, Mesir
3. Jalan kaki di Tembok Besar China
4. Bersantai di Byron Bay, Australia
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.