Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Rute Penerbangan Paling Sibuk di Dunia, Salah Satunya di Indonesia

Kompas.com - 21/12/2016, 11:48 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Daftar sepuluh rute penerbangan paling sibuk di dunia ternyata cukup mengejutkan. Sebab menurut laporan dari International Air Transport Association (IATA), rute-rute penerbangan paling sibuk di dunia adanya di Asia dan Australia.

Tahun 2016 ini, rute penerbangan dari Seoul Gimpo International Airport menuju Jeju International Airport tercatat sebagai rute dengan frekuensi penerbangan tertinggi di dunia.

Data IATA tahun 2015 penerbangan sekali jalan dari Seoul ke Jeju (bukan pulang-pergi) mencapai 6.561.314 kali penerbangan. Tahun 2016, diperkirakan penerbangan pulang pergi dari Seoul ke Jeju mencapai 13 juta kali penerbangan.

Lebih dari 26 juta penumpang mampir ke Jeju International Airport. Sebagian besar penumpang mengunjungi Pulau Jeju untuk berwisata.

Di posisi kedua, rute penerbangan paling sibuk jatuh pada rute Bandara Sapporo New Chitose ke Bandara Tokyo Haneda yang mencapai 6.209.366 sekali jalan. Kemudian di posisi ketiga, rute penerbangan paling sibuk di dunia juga masih di Jepang, yakni di Bandara Fukuoka menuju Bandara Tokyo Haneda yang mencapai 5.961.277 penerbangan sekali jalan.

Menariknya, rute penerbangan dari Bandara Internasional Juanda, Surabaya menuju Bandara Soekarno Hatta berhasil menempati posisi kesembilan dari rute penerbangan paling sibuk di dunia.

Berdasarkan urutan tertinggi, berikut adalah 10 rute penerbangan paling sibuk di dunia tahun 2016 (sekali jalan):

1. Jeju International - Seoul Gimpo International -  6,561,314
2. Sapporo New Chitose - Tokyo Haneda - 6,209,366
3. Fukuoka - Tokyo Haneda - 5,961,277
4. Melbourne - Sydney Kingsford Smith - 5,067,167
5. Taipei Taiwan Taoyuan International - Hong Kong International - 4,146,547
6. Delhi - Mumbai - 4,143,639
7. Ho Chi Minh City - Hanoi - 4,141,322
8. Beijing Capital International - Shanghai 9. Hongqiao International - 3,962,081
9. Surabaya - Jakarta Soekarno-Hatta - 3,849,866
10. Tokyo Haneda - Okinawa Naha - 3,784,546

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com