Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bisakah Pesan Kamar di Tempat Raja Salman Menginap Akhir Pekan Ini?

Kompas.com - 10/03/2017, 15:17 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud memperpanjang masa liburannya di Bali. Pada rencana awal, Raja Salman berencana hanya menghabiskan waktu liburan 4-9 Maret 2017 dan lalu diperpanjang sampai 12 Maret.

"Benar diperpanjang, sudah dipastikan. Beliau betah sekali di Bali," kata Kabid Humas Polda Bali AKBP Hengki Widjaja saat dihubungi Kompas.com, Selasa (7/3/2017).

Selama berada di Bali, Raja Salman menyewa empat hotel di kawasan International Tourism Development Center (ITDC) Nusa Dua yaitu St. Regis, Hilton, Ritz-Carlton, dan Laguna. Seluruh kamar di St. Regis sendiri telah dipesan khusus untuk kedatangan Raja Salman.

Dari siaran pers yang dikutip di laman resmi St. Regis, hotel ini memiliki total 123 kamar dengan tipe suite dan vila. Adapun tipe suites terdiri dari St. Regis Suite, St. Regis Ocean View Suites, St. Regis Pool Suites, the Orchid Suite, dan Grande Astor Suite.

(BACA: Paket Wisata ala Raja Salman, Ini Komentar Ketua Asita Bali)

Sementara untuk tipe vila tersedia seperti Gardenia Villa, Lagoona Villa One Bedroom, Lagoona Villa Two Bedroom, The Strand Villa, dan The Strand Residence.

Lalu apakah pada akhir pekan ini masih bisa memesan kamar di hotel tempat Raja Salman menginap ini?

KompasTravel sempat mencoba memesan kamar Hotel St. Regis untuk tanggal 11 Maret 2017 via layanan pemesanan langsung ke nomor telepon resmi St. Regis.

Salah seorang pegawai Hotel St Regis menyebutkan tak ada kamar yang bisa dipesan untuk tanggal 11 Maret 2017.

Dok. Kementerian Pariwisata Rombongan Raja Salman bin Abdulaziz Al-Saud tiba di Bandara Ngurah Rai, Bali, Sabtu (4/3/2017), disambut oleh Tari Pendet yang dibawakan 50 penari cilik.
Ia mengatakan semua jenis tipe kamar sudah terpesan habis. "Mulai tanggal 14 Maret tersedia lagi. Mohon maaf kalau untuk tanggal 11 Maret tidak ada," kata pegawai hotel itu lewat sambungan telepon, Kamis (9/3/2017).

(BACA: Mengulik Resor Mewah Tempat Menginap Raja Salman di Bali)

Ia mengatakan penuhnya kamar Hotel St. Regis lantaran adanya acara di sana. Ia menyebut terdapat acara kenegaraan di Hotel St. Regis. "Kita sudah sejak lama tak tersedia (kamar). Dari akhir bulan Februari," tambahnya.

Saat KompasTravel konfirmasi tentang kaitan kunjungan Raja Salman di St. Regis, pegawai hotel tersebut enggan menjelaskan,

Penginapan di St. Regis terbilang mewah. Hal itu lantaran biaya menginap di St. Regis mencapai Rp 22,8 juta per malam.

"(Hotel St. Regis) hotel yang direview paling tinggi oleh customer Agoda, 9,3 mendekati rating 10, yang artinya sempurna. Di Agoda mereka menjual lima tipe kamar suite dan vila. Dari St. Regis Suite (luas kamar) 25 meter persegi dengan harga mulai dari Rp 6,7 per malam," ungkap Public Relations Manager - Indonesia untuk Agoda Patricia Muljadi saat dihubungi KompasTravel, Kamis (9/3/2017).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com