Pempek kualitas super dari ikan belida
Pempek ikan tenggiri sering diasumsikan sebagai pempek dengan kualitas terbaik. Padahal, sebenarnya ada jenis ikan yang dapat menghasilkan pempek dengan kualitas super. Ikan tersebut adalah ikan belida, atau disebut juga ikan belido oleh masyarakat Sumatera Selatan.
Karena langka dan banyak dicari sebagai bahan pembuatan pempek juga kerupuk, harga ikan belida menjadi fantastis bahkan menyangingi harga daging sapi. Satu kilogram ikan belida dapat mencapai harga Rp 100.000, atau bahkan lebih. Selengkapnya di "Pempek Kualitas Super dari Ikan Belida".
Asal usul nama pempek kapal selam
Pempek kapal selam adalah jenis pempek yang menyerupai kantung, dengan isian telur di dalamnya. Memangnya apa hubungan kapal selam dengan pempek?
Pempek kapal selam merupakan nama sebutan yang relatif baru. Orang Palembang dulu menyebutnya pempek telok besak. Menurut koki dari Aryaduta Hotel Palembang M Arifin Lubis, jenis pempek itu disebut kapal selam karena berhubungan dengan salah satu proses memasak. Selengkapnya di "Mengapa Disebut Pempek Kapal Selam?"
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.