Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Long Weekend" di Puncak Bogor, Jangan Lewatkan Aneka Kuliner Ini

Kompas.com - 15/04/2017, 12:05 WIB
Muhammad Irzal Adiakurnia

Penulis

Kedai-kedai sate tersebut telah berdiri puluhan tahun. Seperti Waarung Sate H. Kadir, yang terkenal dengan sate buntut kambingnya dan telah ada sejak 1997. Ada pula ada Sate PSK, Warung Sate Shinta, dan banyak lagi.

Biasanya kedai-kedai sate tersebut juga menyajikan menu sop kambing, tongseng kambing, dan gulai kambing. Jika Anda pencinta daging kambing wajib melipir ke warung-warung sate tersebut!

5. Bubur Cianjur

Jika lapar melanda saat pagi hari, hidangan yang sangat cocok disantap ialah Bubur Ayam Cianjur. Bubur ayam ini juga tersebar di sepanjang jalan menuju Puncak baik dari Cianjur, maupun dari Bogor.

Namun, lokasinya tidak mendekati Puncak Pass. Mayoritas penjual bubur ada di daerah Cipanas dan Cisarua, dekat dengan Taman Safari Indonesia.

Bubur Ayam Cianjur memiliki ciri khas sangat kental dan wangi karena menggunakan beras Pandan Wangi khas Cianjur. Bubur ini juga disuguhkan dengan kerupuk putih atau merah.

6. Kuliner Pasar Cipanas Puncak

Sesampainya di daerah Cipanas, Kabupaten Cianjur, Anda bisa berwisata kuliner di Pasar Cipanas. Selain aneka buah yang terkenal segar dan berkualitas, di pasar ini juga banyak terdapat kuliner lezat.

Tepat di depan Pasar Cipanas, Anda akan menemukan aneka jajanan yang dijual di tenda-tenda. Anda dapat menemukan mie ayam, batagor, siomay, pempek, martabak, dan lainnya.

Pasar ini berada setelah Anda melewati Puncak Pass dari arah Bogor. Jika berangkat dari Bandung, lokasinya sebelum Puncak Pass dan tak jauh dari kawasan Wisata Kota Bunga.

7. Cimory, Mountain View

Salah satu resto khas yang menjadi tujuan kuliner di Puncak ialah Cimory, Mountain View. Sebenarnya ada dua lokasi Cimory di daerah Puncak, yaitu Mountain View dan River View yang satu arah dengan Curug Cilember.

Jika restoran lain di kawasan Puncak menawarkan keindahan paronama pegunungan, maka Cimory Riverside Resto menawarkan indahnya panorama Sungai Ciliwung. Cimory Riverside Resto ini berlokasi tak jauh dari Taman Safari.

Selain memiliki panorama gunung dan sungai, Anda dapat menikmati santapan sembari bermain bersama keluarga di area rekreasinya. Ada mini zoo dan kebun. Khusus Cimory Riverside, pada hari kerja, Anda dapat berwisata ke tempat pembuatan coklat Cimory di Chocomory.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com