Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sepanjang September, 8 Acara Bertema Korea Digelar di Jakarta

Kompas.com - 27/08/2017, 14:06 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Delapan festival bertemakan Korea akan digelar di Jakarta dan sekitarnya sepanjang September 2017. Beberapa festival tersebut digelar oleh Kedutaan Besar Korea Selatan.

"Festival-festival kali ini sebenarnya diselenggarakan agar masyarakat Korea dan Indonesia bisa lebih dekat dan hubungan dua negara juga lebih dekat," kata Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia, Cho Tai-yong di Kedutaan Besar Korea Selatan di Jakarta, Jumat (25/8/2017).

BACA: 6 Tempat di Indonesia yang Jadi Lokasi Syuting Variety Show Ternama Korea

Tai-yong mengatakan telah menyiapkan acara yang lebih beragam pada penyelenggaran festival-festival Korea tahun ini. Ia menyebut kembali akan menghadirkan artis Korea Selatan yang dulu pernah tampil.

"Kami hadirkan kembali Music Bank. Empat tahun lalu sempat hadir. Music Bank itu nama acara TV. Acara musik K-Pop," jelasnya.

Direktur Korea Cultural Center, Chun Youngpoung mengatakan festival Korea tahun ini lebih menekankan pada sisi K-Pop. Ia menambahkan juga, akan banyak melibatkan seniman-seniman Indonesia dalam acara pameran seni.

"Dengan acara ini masyarakat bisa semakin kenal budaya dan pariwisata Korea. Acara-acara tahun ini dipusatkan di Jakarta, kalau di ICE Serpong itu kan memang besar. Kalau di Jakarta International Expo lebih mudah mengundang masyarakat Indonesia," kata Chun kepada KompasTravel.

BACA: Ini Dia Bakso Bejo yang Tersohor di Korea

 

Beberapa festival yang digelar selama bulan September antara lain:

 - K-Fish Seafood Festival Lottemart Bintaro (lantai 2) pada 30 September - 1 Oktober pukul 09.00 - 21.00 WIB

- Korea Festival Travel and Food 2017 di Lotte Shopping Avenue pada 21-24 September 2017

- Korea Indonesia Film Festival pada 14-17 September 2017 di CGV Blitz, Jakarta

- Korea Indonesia Media Installation Art Exhibition 2017 di Edwins Gallery, Jakarta mulai 7-17 September 2017.

Acara lainnya yaitu Korea Brand & Entertainment Expo 2017 di Sheraton Hotel Jakarta dan Gandaria City pada tanggal 4-5 September 2017, K-Pop World Festival Indonesia Preliminary 2017 di Jakarta International Expo yang digelar pada Minggu, 3 September 2017 pukul 14.00 WIB, dan Music Bank di Jakarta International Expo, 2 September 2017.

"Semua kalangan bisa menikmati acara-acara Korea ini," tambah Chun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com