Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 07/09/2017, 17:36 WIB
|
EditorI Made Asdhiana

CIREBON, KOMPAS.com - Berwisata kuliner sejak pagi hari di Kota Cirebon, Anda wajib mencicipi bubur khas ini. Terkenal dengan bubur khas Cirebon, sebenarnya bubur ini bernama bubur sup ayam.

Hidangan hangat ini sangat cocok disantap pada pagi hari. Untuk menemukannya pun tidak sulit, biasanya tersebar di tempat-tempat kuliner pagi seperti alun-alun atau jalan protokol kota.

(BACA: Hanoi Pho, Sup Vietnam yang Otentik Begitu Sederhana)

KompasTravel sempat mencoba salah satu bubur sup ayam yang ada di kawasan alun-alun Kota Cirebon, di sela acara peresmian Hotel Ibis Budget, Rabu (6/9/2017). Sekilas bubur sup ayam ini merupakan bubur ayam dengan kuah yang banyak seperti sup, juga dilengkapi sayur kol dan soun.

"Bedanya di kuahnya, bumbunya lebih kaya kuah bakso tapi kaldu ayam. Terus pakai cacahan kol, sama soun," ujar Rwenda pada KompasTravel, pedagang bubur sup ayam cirebon yang sudah 34 tahun berjualan.

Bubur sup ayam khas Cirebon yang menggunakan kuah sup berkaldu, porsi kuahnya cukup banyak jadi merendam bubur dan semua topingnya.KOMPAS.COM / MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Bubur sup ayam khas Cirebon yang menggunakan kuah sup berkaldu, porsi kuahnya cukup banyak jadi merendam bubur dan semua topingnya.

Selain itu buburnya juga tak mudah berair. Menurutnya, sengaja dibuat lebih padat dengan komposisi perbandingan beras dan air yang tidak terlalu jauh, karena kuahnya sudah cukup banyak.

(BACA: Lezatnya Empal Asem Cirebon, Ini Empal Gentong Tanpa Santan)

Kuah panasnya diberikan terakhir, di atas kol, soun, sledri, daun bawang, kacang, suwiran daging ayam, dan kerupuk. Semuanya pun terendam kuahnya. Rasa kuahnya lebih gurih dari kuah sop, tapi tidak se asin air kaldu kuning yang biasa dijumpai di bubur ayam.

Ada satu rasa yang begitu "nendang" di lidah, yaitu hangat pedas dari merica. Ternyata salah satu resep bubur ini menggunakan merica asli yang digiling sendiri. Pedasnya merica bercampur gurihnya kaldu bercampur menjadi rasa yang menggugah sarapan Anda.

Untuk mencoba kuliner ini, tentunya Anda harus bangun pagi, mulai pukul 06.00 WIB. Lewat dari jam 09.00 WIB Anda hanya bisa gigit jari karena kehabisan. Penjual bubur sup ayam cirebon yang cukup tersohor di tengah kota ialah Bubur Sop Ayam Sumber Rezeki di Pujasera Alun-Alun Cirebon, dan Bubur Sop Ayam Jalan Karanggetas, Kejaksan.

Gerobak penjual bubur sup ayam khas Cirebon di sentra kuliner Alun-alun Kota Cirebon.KOMPAS.COM / MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Gerobak penjual bubur sup ayam khas Cirebon di sentra kuliner Alun-alun Kota Cirebon.

Harga satu mangkuk Rp 13.000. Hmm.., jangan sampai kelewatan sarapan dengan bubur ini kalau ada di Cirebon. Dijamin Anda akan kuat untuk lanjut mengeksplor pesona keindahan wisata Cirebon.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Cuti Bersama Nyepi 2023, Masyarakat Diimbau Liburan di Indonesia

Cuti Bersama Nyepi 2023, Masyarakat Diimbau Liburan di Indonesia

Travel Update
Garuda Indonesia Online Travel Fair 2023 Digelar 27 Maret-2 April

Garuda Indonesia Online Travel Fair 2023 Digelar 27 Maret-2 April

Travel Update
Artotel Casa Cikarang Dibuka, Ada Promo Menginap mulai Rp 490.000

Artotel Casa Cikarang Dibuka, Ada Promo Menginap mulai Rp 490.000

Hotel Story
Kata Menparekraf Soal Pencabutan Visa on Arrival WNA Rusia dan Ukraina

Kata Menparekraf Soal Pencabutan Visa on Arrival WNA Rusia dan Ukraina

Travel Update
Cara ke TMII Naik Bus Transjakarta, Berhenti di Pintu 3 

Cara ke TMII Naik Bus Transjakarta, Berhenti di Pintu 3 

Travel Tips
Mulai dari Perth hingga Ningaloo Reef, Berikut Destinasi Wisata Eksotis Australia Barat yang Wajib Disambangi

Mulai dari Perth hingga Ningaloo Reef, Berikut Destinasi Wisata Eksotis Australia Barat yang Wajib Disambangi

BrandzView
Jam buka dan Harga Tiket Masuk TMII 2023

Jam buka dan Harga Tiket Masuk TMII 2023

Travel Tips
Pendakian Gunung Andong Ditutup Selama Ramadhan 2023

Pendakian Gunung Andong Ditutup Selama Ramadhan 2023

Travel Update
40 Ucapan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 2023 yang Bermakna 

40 Ucapan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 2023 yang Bermakna 

Travel Update
Gardu Pandang Ketep Magelang, Dahsyatnya Merapi sampai Indahnya Panorama 2 Gunung

Gardu Pandang Ketep Magelang, Dahsyatnya Merapi sampai Indahnya Panorama 2 Gunung

Jalan Jalan
Spot Sunset Jakarta, Menikmati Matahari Terbenam di Halte Bundaran HI

Spot Sunset Jakarta, Menikmati Matahari Terbenam di Halte Bundaran HI

Jalan Jalan
Naik 87 Persen, Angkasa Pura I Layani 4,8 Juta Penumpang per Februari 2023

Naik 87 Persen, Angkasa Pura I Layani 4,8 Juta Penumpang per Februari 2023

Travel Update
Museum Basoeki Abdullah: Lokasi, Jam Buka, Harga Tiket, dan Fasilitas

Museum Basoeki Abdullah: Lokasi, Jam Buka, Harga Tiket, dan Fasilitas

Jalan Jalan
10 Wisata Tersembunyi di Ubud, Ada Pura hingga Museum

10 Wisata Tersembunyi di Ubud, Ada Pura hingga Museum

Jalan Jalan
Menara Langit Merapi di Gardu Pandang Ketep Sudah Bisa Dikunjungi Wisatawan

Menara Langit Merapi di Gardu Pandang Ketep Sudah Bisa Dikunjungi Wisatawan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+