Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Promo Koper Mulai Rp 700.000 di GATF 2017 Fase Dua

Kompas.com - 22/09/2017, 20:12 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bila ingin mencari perlengkapan liburan seperti koper, datang saja ke Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2017 Fase Dua.

Harga koper yang ditawarkan bervariasi, tergantung jenis dan ukuran. Di stan Hush Puppies & Eminent misalnya, pengunjung bisa memilih koper dengan ukuran kabin, medium, dan large.

"Di sini ada koper jenis softcase dan hardcase. Yang ukuran kabin harganya mulai dari Rp 700.000 sampai Rp 3 juta," kata Executive Sales Supervisor Hush Puppies & Eminent, Rudy kepada KompasTravel di sela-sela acara GATF 2017 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Jumat (21/9/2017).

Untuk ukuran medium, Rudy mengatakan harga koper di stannya berkisar dari Rp 1,4 juta hingga Rp 2,2 juta. Sementara itu, untuk koper dengan ukuran large berkisar dari Rp 1,6 juta hingga 3,8 juta.

"Model kopernya ada backpack trolley dan handy carry," tambahnya.

BACA: Ini Daftar Harga Tiket ke Luar Negeri di GATF 2017 Fase 2

Suasana Garuda Indonesia Travel Fair 2017 di Jakarta Convention Center, Jumat (22/9/2017). Acara yang berlangsung hingga 24 September mendatang memberikan berbagai promo tiket, hotel, dan wisata. KOMPAS.com / KRISTIANTO PURNOMO Suasana Garuda Indonesia Travel Fair 2017 di Jakarta Convention Center, Jumat (22/9/2017). Acara yang berlangsung hingga 24 September mendatang memberikan berbagai promo tiket, hotel, dan wisata.

Di stan Samsonite, Anda juga bisa menemukan aneka produk koper. Supervisor Samsonite, Rian, mengatakan harga koper jenis softcase dengan ukuran kabin dijual mulai dari Rp 1,7 juta hingga Rp 2,8 juta dan jenis hardcase dari harga Rp 2,3 juta - Rp 6 juta.

"Untuk koper softcase ukuran medium mulai dari Rp 2 - 3 juta dan hardcase mulai dari Rp 2,8 - 5,5 juta," jelas Rian kepada KompasTravel dalam kesempatan yang sama.

Sementara untuk koper jenis softcase dengan ukuran large dijual mulai dari Rp 2,3 - Rp 3 juta. Jenis hardcase dengan ukuran large dijual dari harga Rp 3 juta - Rp 6,5 juta. Adapun koper ukuran kabin yaitu 20-21 inchi, medium 24-26 inchi, dan large 28-30 inchi.

"Merek kami ada Kamiliant dan American Tourister," tambahnya.

BACA: GATF 2017 Dibuka di JCC, Temanya Digital Experience

Pameran wisata Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2017 fase dua kembali digelar pada 22-24 September 2017 di Main Lobby, Plenary & Assembly Hall, Jakarta Convention Center, Jakarta.

Tema yang diangkat pada gelaran GATF 2017 Fase Dua "Digital Experience". GATF 2017 Fase Dua juga diselenggarakan secara serentak di 22 kota di Indonesia. Selain dalam negeri, GATF 2017 juga hadir di 17 kota di luar negeri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com