Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Daftar Museum yang Menyimpan Koleksi Heroik TNI

Kompas.com - 05/10/2017, 08:05 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Tak sedikit museum yang dikhususkan untuk mengenang jasa TNI
dalam menunaikan tugas bela negara. Di museum tersebut pengunjung dapat belajar sejarah sekaligus melihat langsung koleksi yang berhubungan dengan sejarah TNI.

Memperingati Hari Lahir TNI yang jatuh pada 5 Oktober, ini daftar museum yang memuat memorabilia seputar TNI:

1. Museum Satria Mandala, Jakarta

Museum yang terletak di Jalan Jendral Gatot Subroto Nomor 14, Jakarta ini menjadi
museum yang dikhususkan untuk mengenang perjuangan TNI. Ragam koleksi lengkap mulai dari senjata, atribut khusus, pesawat, dan diorama perang tersimpan di Museum Satria Mandala.

(BACA: Mengenang Kisah Tragis G-30S/PKI di Museum AH Nasution)

Museum ini dahulu juga terkenal sebagai Wisma Yaso, tempat istirahat Presiden RI Soekarno jelang akhir hayatnya.

2. Museum Yos Sudarso, Surabaya

Yosaphat Soedarso adalah pahlawan Indonesia yang berasal dari TNI Angkatan Laut. Ia
gugur di pertempuran Laut Aru pada konflik Trikora (Papua Barat).

(BACA: Serunya Wisata Malam di Museum Perumusan Naskah Proklamasi)

Atas jasanya, monumen pahlawan kelahiran Salatiga ini dibuat di Kawasan Ujung, Surabaya. Lengkap dengan museum yang menjelaskan perkembangan TNI Angkatan Laut di Indonesia.

3. Museum Pusat TNI Angakatan Udara Dirgantara Mandala, Yogyakarta

Kota kelahiran pahlawan dari TNI Angkatan Udara, Agustinus Adisoetjipto menjadi tempat yang dipilih untuk memperkenalkan sejarah dan seluk beluk TNI Angkatan Utara.

Murid TK mengunjungi Museum Pusat TNI Angkatan Udara Dirgantara Mandala yang berada di kompleks Pangkalan Udara TNI AU Adisutjipto, Sleman, DI Yogyakarta, Sabtu (23/4/2017). Museum tersebut menjadi sarana mengenalkan sejarah perkembangan TNI AU sekaligus memupuk daya tarik generasi muda pada dunia kedirgantaraan.KOMPAS/FERGANATA INDRA RIATMOKO Murid TK mengunjungi Museum Pusat TNI Angkatan Udara Dirgantara Mandala yang berada di kompleks Pangkalan Udara TNI AU Adisutjipto, Sleman, DI Yogyakarta, Sabtu (23/4/2017). Museum tersebut menjadi sarana mengenalkan sejarah perkembangan TNI AU sekaligus memupuk daya tarik generasi muda pada dunia kedirgantaraan.
Museum Pusat TNI Angkatan Udara Dirgantara Mandala terletak di kompleks Bandara Adisutjipto, Yogyakarta. Di sini, pengunjung  dapat melihat berbagai pesawat perang dan replika, serta peralatan bantu perang untuk TNI Angkatan Udara.

Uniknya museum ini awalnya didirikan di Jalan Tanah Abang, Jakarta hingga akhirnya dipindahkan ke Yogyakarta yang dianggap sebagai tempat bersejarah bagi TNI Angkatan Udara.

4. Museum Brawijaya, Malang

Museum Brawijaya berada di Jalan Ijen Nomor 25, Kota Malang, Jawa Timur. Museum ini
memiliki koleksi senjata cukup lengkap yang memperjuangkan kemerdekaan RI sekitar era
1945an. Ada berbagai tank, meriam, seragam, peta, dan atribut perang lainnya.

Salah satu koleksi yang mencolok adalah Gerbong Maut di halaman tengah museum, yang
mengangkut para pekerja paksa di zaman Belanda, namun karena tak ada lubang udara para pekerja akhirnya tewas di gerbong tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Jalan Jalan
Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Travel Update
The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

Jalan Jalan
Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Travel Tips
Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Travel Update
Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Travel Update
13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

Travel Update
Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja 'Overtime' Sopir Bus Pariwisata

Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja "Overtime" Sopir Bus Pariwisata

Travel Update
Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

BrandzView
Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Travel Update
Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Travel Update
ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

Travel Update
5 Tempat Wisata Hits dan Instagramable di Cianjur

5 Tempat Wisata Hits dan Instagramable di Cianjur

Jalan Jalan
10 Bandara Tersibuk di Dunia 2023, Banyak di AS

10 Bandara Tersibuk di Dunia 2023, Banyak di AS

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com