Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anton Apriyantono, Mantan Menteri Pertanian yang Gemar Mendaki Gunung

Kompas.com - 10/10/2017, 06:37 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

Pendakian Anton bersama rekannya ke tujuh gunung tertinggi di Indonesia akan diawali dari Gunung Bukit Raya (tertinggi di Kalimantan), Gunung Binaya (tertinggi di Kepulauan Maluku), Gunung Cartensz Pyramid (tertinggi di Papua), dan Gunung Latimojong (tertinggi di Sulawesi).

Kemudian, pendakian dilanjutkan ke Gunung Kerinci (tertinggi di Sumatera), Gunung Semeru (tertinggi di Jawa), dan Gunung Rinjani (tertinggi di Nusa Tenggara dan Bali).

Di usianya yang menuju senja, Anton masih ingin menyebarkan pesan konservasi dan pariwisata alam Indonesia. Ia juga ingin mempromosikan pariwisata gunung Indonesia.

"Kami akan melakukan promosi lewat media. Kami ingin kerja sama dengan media bagaimana promosi gunung-gunung terutama turis mancanegara. Banyak sebetulnya kelebihan gunung-gunung di Indonesia," ujar Anton dalam jumpa pers.

Kegiatan petualangan mendaki gunung akan terus ia lakukan hingga umur 65 tahun. Ia akan terus mendaki gunung mesti tak intensif.

“Bukan saya tidak mau intensif tapi keluarga tidak terlalu mengizinkan,” tambah Anton.

Keluarga khawatir

Saat ini, jantung Anton telah dipasang lima ring. Pemasangan ring bertujuan untuk memperlancar aliran darah ke jantung akibat adanya penyempitan di pembuluh darah koroner.

“Sejak come back tahun 2013 sudah dipasang tiga ring, dokter bilang gak masalah, diizinkan naik gunung. Tahun 2016 nambah jadi lima ring, dokter tetap mengizinkan dan selalu periksa rutin, dokter bilang jantung saya bagus,” jelasnya.

Mantan Menteri Pertanian Anton Apriyantono saat mendaki Mount Blanc, Perancis.Dok. Anton Apriyantono Mantan Menteri Pertanian Anton Apriyantono saat mendaki Mount Blanc, Perancis.
Anton bercerita keluarganya khawatir saat ia pergi mendaki gunung.

Namun, dalam 100 hari ke depan, ia sudah mendapat restu dari keluarga untuk menginjakkan kaki di gunung-gunung tertinggi di Indonesia. Sejauh ini, kondisi tubuhnya masih aman saat mendaki gunung di tengah keadaan jantungnya yang telah dipasang ring.

"Alhamdulillah aman-aman saja," tambahnya.

Meski begitu, Anton sudah sadar dengan kondisi dirinya. Ia saat ini tak sekuat bila dibandingkan dengan dua anak muda tersebut.

"Saya naik gunung berdasarkan rekomendasi dokter di Rumah Sakit Abdi Waluyo. Saya selalu rutin melakukan cek kesehatan," tutupnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Rekomendasi Kafe Kucing di Bandung

3 Rekomendasi Kafe Kucing di Bandung

Jalan Jalan
Wahana dan Kolam Renang di Kampoeng Kaliboto Waterboom Karanganyar

Wahana dan Kolam Renang di Kampoeng Kaliboto Waterboom Karanganyar

Jalan Jalan
Gunung Ruang Meletus, AirAsia Batalkan Penerbangan ke Kota Kinabalu

Gunung Ruang Meletus, AirAsia Batalkan Penerbangan ke Kota Kinabalu

Travel Update
Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Jalan Jalan
Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Travel Update
The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

Jalan Jalan
Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Travel Tips
Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Travel Update
Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Travel Update
13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

Travel Update
Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja 'Overtime' Sopir Bus Pariwisata

Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja "Overtime" Sopir Bus Pariwisata

Travel Update
Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

BrandzView
Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Travel Update
Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com