KEBUMEN, KOMPAS.com - Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah, Azam Fathoni mengatakan wisatawan yang berkunjung ke Kebumen menyukai wisata pantai. Ketertarikan tersebut didasari oleh letak geografis dan keindahan pantai-pantai di Kabupaten Kebumen.
"Jadi kalau kita petakan untuk wisatawan ini kebanyakan ke pantai. Ke gua juga ada, tapi yang lebih banyak ke pantai," kata Azam kepada KompasTravel di Gombong, Kebumen, beberapa waktu lalu.
Azam mengatakan Kebumen memiliki bentang pantai sepanjang 57,8 kilometer di sisi selatan kabupaten. Ia mengatakan obyek wisata pantai memiliki ciri khas yang beragam.
Menurutnya, ciri khas yang ada seperti di Pantai Petanahan yang memiliki hutan cemara di pinggir pantai. Azam menyebut pantai tersebut sering digunakan untuk pemotretan pranikah.
Namun, Azam tak memaparkan lebih lanjut tentang data kunjungan wisatawan ke Kebumen. Ia mengaku masih kesulitan mendapatkan data kunjungan wisatawan ke obyek-obyek wisata di Kebumen.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.