Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cita Rasa Kopi Mamasa Bikin Penikmatnya Ketagihan

Kompas.com - 28/10/2017, 19:10 WIB
Junaedi

Penulis

Ririn, gadis Mamasa yang mulai kepincut kopi ini mengaku langsung jatuh hati setelah mencoba beberapa menu racikan kopi khas Mamasa seperti kopi vietnam. Alasannya kopi vietnam berbeda rasanya dengan kopi yang diracik di tempat lain.

Kopi vietnam yang bahan baku lokalnya dari Mamasa ini unik. Rasanya beda deh dengan kopi serupa di tempat lain, makanya saya suka,” kata Ririn saat menikmati secangkir kopi vietnam.

Kopi mamasa adalah salah satu kopi yang kini mulai populer sebagai salah satu kopi andalan Nusantara. Tak heran jika banyak wisatawan lokal maupun mancanegara berkunjung ke Mamasa.

Warkop Dreams Coffee yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman Mamasa, Sulawesi Barat menawarkan 15 racikan kopi lokal Kondosapa Mamasa. Warkop ini diminati pengunjung tidak hanya kalangan remaja dan anak muda, tapi juga pegawai dan pejabat setempat, tak terkecuali wisatawan asing yang berwisata ke daerah bersuhu dingin ini.KOMPAS.com/JUNAEDI Warkop Dreams Coffee yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman Mamasa, Sulawesi Barat menawarkan 15 racikan kopi lokal Kondosapa Mamasa. Warkop ini diminati pengunjung tidak hanya kalangan remaja dan anak muda, tapi juga pegawai dan pejabat setempat, tak terkecuali wisatawan asing yang berwisata ke daerah bersuhu dingin ini.
Mereka tak pernah lupa mampir untuk beristirahat atau sekadar menghangatkan badan dengan kopi khas Mamasa yang kini mulai bermunculan warkop-warkop di kota dan di desa.

Beragam warkop yang bermunculan di Mamasa menata warkop mereka dengan pelayanan serta menawarkan konsep yang beragam.

Warkop Dreams Coffee misalnya tak hanya menjamu para tamunya dengan sajian khas racikan kopinya, namun juga menawarkan group musik lokal Mamasa atau musik moderen yang bisa Anda pesan untuk menemani menyeruput kopi kesukaan hingga tegukan terakhir.

Anda penasaran dengan racikan kopi khas Dreams Coffee? Lokasinya di tengah kota Mamasa membuat warkop ini mudah dijangkau.

Warkop Dreams Coffee yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman Mamasa, Sulawesi Barat menawarkan 15 racikan kopi lokal Kondosapa Mamasa. Warkop ini diminati pengunjung tidak hanya kalangan remaja dan anak muda, tapi juga pegawai dan pejabat setempat, tak terkecuali wisatawan asing yang berwisata ke daerah bersuhu dingin ini.KOMPAS.com/JUNAEDI Warkop Dreams Coffee yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman Mamasa, Sulawesi Barat menawarkan 15 racikan kopi lokal Kondosapa Mamasa. Warkop ini diminati pengunjung tidak hanya kalangan remaja dan anak muda, tapi juga pegawai dan pejabat setempat, tak terkecuali wisatawan asing yang berwisata ke daerah bersuhu dingin ini.
Meski terbilang baru setahun beroperasi namun warkop ini mulai populer dan banyak dikunjungi anak muda, dewasa termasuk pejabat untuk sekadar bersantai sambil menikmati kopi mamasa yang memiliki rasa beragam serta barista berpengalaman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com