Yogyakarta memang tak hanya pesona Malioboronya, durian lezat pun ada di hutan-hutannya. Kelezatannya bisa kita temui saat Festival Durian Yogyakarta, yang menyajikan lebih dari 400 durian unggul daerah tersebut.
Baca juga : Panen Durian di Berbagai Daerah, Saatnya Berburu Durian!
Digelar di Jogja Paradise Food Court, Jalan Magelang KM.6, pada 10 Desember 2017. Salah satu bagian acara yang disesaki pengunjung ialah, makan durian sepuasnya hanya dengan Rp 50.000.
4. Festival Durian Sindangwangi, Majalengka
Selain Bogor, Majalengka juga terkenal jadi penghasil durian unggul di Jawa Barat. Tepatnya berada di Desa Sindangwangi, panen raya 2017 diikuti acara Festival Durian Sindangwangi 2017.
Acara yang diselenggarakan pemerintah kecamatan Sindangwangi ini bertujuan mendongkrak wisatawan ke Majalengka di akhir tahun. Acara tahunan ini diramaikan dengan berbagai konten acara, mulai makan durian sepuasnya, orkes panen raya, makanan olahan durian, hingga pembibitan durian.
5. Grebeg Duren, Purworejo
Salah satu desa wisata di Purworejo, yaitu Desa Wisata Kaligono merupakan lumbung durian di kota ini. Setiap tahunnya ada syukuran setelah panen raya, yaitu Grebeg Duren.
Dalam Grebeg Duren Desa Kaligono ini menampilkan gunungan-gunungan durian yang dilombakan, juga lelang durian unggul, bazar durian, dan tentu makan durian sepuasnya. Acara tersebut telah digelar 9 Desember 2017.
Raja durian dari Malaysia yang dikembang biakan di tanah Rancamaya, Bogor, saat dijual dalam Wisata Durian, Minggu (25/11/2017). Durian ini tetap diberi nama musngking karena terlanjur terkenal.
Mau lihat durian-durian jagoan Semarang? Coba saja datang ke acara ini setiap tahunnya. Di tahun 2017, Festival Durian menyatu dengan pameran buah lainnya, menjadi Semarang Horti Expo.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.