BEKASI, KOMPAS.com – Dalam rangka menyambut Tahun Baru Imlek, tak perlu bingung untuk melihat etnis Tionghoa merayakan momen tersebut. Salah satunya Anda bisa berkunjung ke kelenteng yang dekat dengan kediaman Anda.
Nah, sebelum Anda berkunjung ke kelenteng, ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan, seperti halnya berikut ini.
Kelenteng biasa digunakan sebagai tempat beribadah pemeluk agama Konghucu. Di Kota Bekasi sendiri ada satu kelenteng yang memiliki usia ratusan tahun, yakni Kelenteng Hok Lay Kiong.
Ketua yayasan Kelenteng tersebut, Ronny Hermawan mengatakan kelenteng terbuka untuk siapa saja.
(Baca juga : Menengok Hok Lay Kiong, Salah Satu Kelenteng Tertua di Bekasi)
“Siapa saja boleh datang ke Kelenteng ini tidak terbatas pada agama. Mereka bisa datang untuk melihat nilai religi dan sejarah, juga orang Tionghoa yang sedang beribadah,” kata Ronny kepada KompasTravel, di Bekasi, Jawa Barat, Selasa (30/1/2018).
Ketika Anda mengunjungi kelenteng, menurut Ronny juga sebaiknya menjaga norma-norma yang ada. Seperti kesopanan dan kesusilaan, mulai dari pakaian hingga perilaku.
(Baca juga : Wisata Religi di Lasem, Ini Tiga Kelenteng Tua yang Bisa Dikunjungi)
“Ya kalau datang ke Kelenteng pakaiannya yang normal, kalau perempuan misalnya tidak menggunakan rok mini, lalu juga sebaiknya tidak menggunakan sandal jepit,” katanya
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.