Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
BrandzView
Konten ini merupakan kerja sama Kompas.com dengan Get Craft

4 Jam Terbang Langsung ke Perth, Selamat Tinggal Jakarta!

Kompas.com - 07/02/2018, 09:00 WIB

PERTH, KOMPAS.com – Pagi itu, Minggu (4/2/2018) Jakarta dan sekitarnya diguyur hujan. Jalan raya masih sepi dari kendaraan bermotor karena hari libur.

Saya bergegas menuju Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta untuk naik Garuda Indonesia tujuan Perth, Australia Barat dengan penerbangan siang pukul 10.55. Berkat sepinya jalanan hari itu, sekitar pukul 08.00 saya sudah tiba di Terminal 3.

Masih banyak waktu sampai boarding, saya dan rombongan pun akhirnya menunggu di Garuda Indonesia lounge. Banyak hal yang bisa dilakukan di lounge selain duduk-duduk sambil minum kopi dan ngemil yang sudah disediakan.

(Baca juga : Liburan ke Perth Tanpa Cuti? Berikut Tipsnya?)

Bisa charge ponsel karena stop kontak maupun USB port hampir ada di setiap sudut dekat tempat duduk. Beberapa teman lainnya memilih untuk foto-foto karena memang ada beberapa spot yang instagramable.

Kalau bosan dan masih banyak waktu, bahkan bisa nonton film di mini theatre. Sayangnya, saat itu kami harus segera masuk ke pesawat.

Mini Theatre di Garuda Indonesia Lounge.KOMPAS.COM/DIAN MAHARANI Mini Theatre di Garuda Indonesia Lounge.
Tepat pukul 11.00 WIB, pesawat pun take off. Saya memanfaatkan waktu selama penerbangan dengan menonton film karena tidak bisa tidur. Dua film sekaligus saya tonton sampai habis, diselingi makan siang dengan menu nasi dan daging.

Setelah maraton nonton dua film, tak terasa waktu di jam tangan menunjukkan pukul 15.00 (16.00 waktu di Perth) dan pesawat sudah landing di negeri kangguru itu. Berarti, penerbangan ke Perth ini hanya memakan waktu sekitar 4 jam.

"Kayak lagi enggak ke luar negeri. Udah sampai aja," kata salah satu teman saya, Iqbal.

Baca juga : Garuda Indonesia Resmikan Penerbangan Langsung Jakarta-London

Waktu tempuh yang lebih cepat ini karena kami naik penerbangan langsung atau tanpa transit terlebih dahulu.

Saat ini, ada 4 kali penerbangan langsung Garuda Indonesia ke Perth dalam satu minggu. Bulan Mei mendatang, rencananya Garuda Indonesia bakal menambah jadwal penerbangan langsung.

Bandara di Perth, Australia Barat, Minggu (4/2/2018). Cuaca Perth hari itu sangat cerah.KOMPAS.COM/DIAN MAHARANI Bandara di Perth, Australia Barat, Minggu (4/2/2018). Cuaca Perth hari itu sangat cerah.
Tiba di Perth, panas terik dengan birunya langit menyapa kami. Kondisi itu bertolak belakang dengan cuaca di Jakarta akhir-akhir ini.

Bulan Februari ini, Perth memang masih musim panas. Namun, bagi sebagian orang, angin yang berhembus tetap dingin. 

Dari bandara, kami bertujuh kemudian melanjutkan perjalanan ke pusat kota, tepatnya di Hay Street, sekitar 40 menit.

Perth sore itu sedang ramai karena ada Perth Festival hingga Fringe World Festival. Banyak muda-mudi hingga orangtua hilir mudik dengan berjalan kaki.

Rasanya tak sabar untuk menjelajahi Perth yang sedang cerah.


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Cuti Bersama Nyepi 2023, Masyarakat Diimbau Liburan di Indonesia

Cuti Bersama Nyepi 2023, Masyarakat Diimbau Liburan di Indonesia

Travel Update
Garuda Indonesia Online Travel Fair 2023 Digelar 27 Maret-2 April

Garuda Indonesia Online Travel Fair 2023 Digelar 27 Maret-2 April

Travel Update
Artotel Casa Cikarang Dibuka, Ada Promo Menginap mulai Rp 490.000

Artotel Casa Cikarang Dibuka, Ada Promo Menginap mulai Rp 490.000

Hotel Story
Kata Menparekraf Soal Pencabutan Visa on Arrival WNA Rusia dan Ukraina

Kata Menparekraf Soal Pencabutan Visa on Arrival WNA Rusia dan Ukraina

Travel Update
Cara ke TMII Naik Bus Transjakarta, Berhenti di Pintu 3 

Cara ke TMII Naik Bus Transjakarta, Berhenti di Pintu 3 

Travel Tips
Mulai dari Perth hingga Ningaloo Reef, Berikut Destinasi Wisata Eksotis Australia Barat yang Wajib Disambangi

Mulai dari Perth hingga Ningaloo Reef, Berikut Destinasi Wisata Eksotis Australia Barat yang Wajib Disambangi

BrandzView
Jam buka dan Harga Tiket Masuk TMII 2023

Jam buka dan Harga Tiket Masuk TMII 2023

Travel Tips
Pendakian Gunung Andong Ditutup Selama Ramadhan 2023

Pendakian Gunung Andong Ditutup Selama Ramadhan 2023

Travel Update
40 Ucapan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 2023 yang Bermakna 

40 Ucapan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 2023 yang Bermakna 

Travel Update
Gardu Pandang Ketep Magelang, Dahsyatnya Merapi sampai Indahnya Panorama 2 Gunung

Gardu Pandang Ketep Magelang, Dahsyatnya Merapi sampai Indahnya Panorama 2 Gunung

Jalan Jalan
Spot Sunset Jakarta, Menikmati Matahari Terbenam di Halte Bundaran HI

Spot Sunset Jakarta, Menikmati Matahari Terbenam di Halte Bundaran HI

Jalan Jalan
Naik 87 Persen, Angkasa Pura I Layani 4,8 Juta Penumpang per Februari 2023

Naik 87 Persen, Angkasa Pura I Layani 4,8 Juta Penumpang per Februari 2023

Travel Update
Museum Basoeki Abdullah: Lokasi, Jam Buka, Harga Tiket, dan Fasilitas

Museum Basoeki Abdullah: Lokasi, Jam Buka, Harga Tiket, dan Fasilitas

Jalan Jalan
10 Wisata Tersembunyi di Ubud, Ada Pura hingga Museum

10 Wisata Tersembunyi di Ubud, Ada Pura hingga Museum

Jalan Jalan
Menara Langit Merapi di Gardu Pandang Ketep Sudah Bisa Dikunjungi Wisatawan

Menara Langit Merapi di Gardu Pandang Ketep Sudah Bisa Dikunjungi Wisatawan

Travel Update
komentar di artikel lainnya
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke