Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekomendasi Wisata: "Keliling Dunia" Seharian di Taman Hiburan Jepang

Kompas.com - 25/02/2018, 14:15 WIB
Jessi Carina,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi


NIKKO, KOMPAS.com - Ada sebuah tempat di Kinugawa Onsen, Nikko, Jepang, yang memungkinkan Anda berkeliling dunia tanpa harus menghabiskan pundi-pundi uang. Anda juga bisa berkeliling dunia dalam hitungan jam saja.

Nama tempatnya adalah Tobu World Square, sebuah taman tematik yang berisi miniatur bangunan terkenal dan bersejarah dari seluruh penjuru dunia. KompasTravel bersama rombongan wartawan dan blogger Indonesia dan Malaysia mengunjungi taman hiburan itu pada Kamis (22/02/2018).

Baca juga : Ini Nih 6 Restoran Halal Supaya Tetap Bisa Wisata Kuliner di Jepang

Di tempat ini, Anda bisa melihat miniatur dengan detail yang luar biasa. Ada Stasiun Tokyo, Tokyo Dome, hingga Tokyo Sky Tree.

Miniaturnya dibuat dengan bentuk yang sangat presisi, lengkap dengan miniatur manusia. Hal itu membuat miniatur menjadi semakin terlihat nyata.

Miniatur Sphinx di Tobu World Square, Nikko, Jepang. KOMPAS.com/JESSI CARINA Miniatur Sphinx di Tobu World Square, Nikko, Jepang.
Seolah-olah ada yang sedang beraktivitas di miniatur itu. Dengan posisi foto yang tepat, bangunan itu sama sekali tidak seperti miniatur.

Baca juga : Produk Indonesia yang Jadi Primadona Muslim di Chiba Jepang

Pada miniatur Tokyo Dome, Anda bahkan bisa mendengar suara hiruk pikuk serunya sorakan penonton yang menyaksikan pertandingan olahraga. Tentu saja, suara itu merupakan rekaman yang dipasang di miniaturnya. Namun rekaman suara itu membuat miniatur Tokyo Dome menjadi seperti sungguhan.

"Mari, saya tunjukkan hal keren lainnya," ujar salah seorang pegawai di taman tematik itu.

Baca juga : Tips Berkunjung ke Jepang untuk Wisatawan Pemula Saat Musim Dingin

Pria itu lantas memasukkan sebuah kartu ke mesin yang ada di dekat miniatur Yokohama Internasional Port Terminal. Pada miniatur itu, digambarkan banyak orang yang sedang berdiri di pelabuhan dan kapalnya.

Salah satu detail miniatur di Tobu World Square, Nikko, Jepang. KOMPAS.com/JESSI CARINA Salah satu detail miniatur di Tobu World Square, Nikko, Jepang.
Setelah kartu dimasukkan ke mesin, miniatur angkatan laut yang memegang alat marching band langsung bergerak seolah sedang memainkan alat musik.

Selain bangunan Jepang, ada juga miniatur bangunan dari negara lain. Dari mulai bangunan Amerika seperti White House, Patung Liberty, dan Gedung World Trade Center, sampai bangunan Eropa seperti Menara Eiffel.

Semua itu bisa kita lihat hanya dengan berjalan kaki saja. Anda bisa puas 'berkeliling dunia' hanya dengan berada di Tobu World Square.

Tempat sholat disediakan bagi pengunjung muslim di Tobu World Square, Nikko, Jepang. KOMPAS.com/JESSI CARINA Tempat sholat disediakan bagi pengunjung muslim di Tobu World Square, Nikko, Jepang.

Punya Mushala dan Restoran Halal

Satu lagi yang menjadi daya tarik dari Tobu World Square adalah tempatnya yang ramah terhadap pengunjung muslim. Mereka punya musala kecil yang bisa digunakan untuk shalat. Mushala dan tempat wudu untuk laki-laki dan perempuan dibuat terpisah.

"Bila ingin menggunakan tempat shalat ini, tinggal ke bagian informasi dan katakan mau menggunakan ruangan ini. Nanti akan diberikan kunci dan alat shalat," ujar Naoko Ohara, pemandu kami selama di Jepang.

Tidak hanya itu, Tobu World Square juga memiliki restoran yang menyediakan makanan halal. Nama restorannya adalah Heian. Anda bisa memesan mie udon hangat di restoran itu. Dalam satu set udon, Anda mendapat semangkuk besar udon kuah hangat, tempura, tahu, rumput laut, dan juga kecap asin.

Berkunjung ke Tobu World Square tidak hanya membuat Anda serasa sedang keliling dunia. Sebagai muslim, Anda juga nyaman karena disediakan tempat shalat dan restoran halal.

Untuk bisa masuk melihat miniaturnya, Anda harus mengeluarkan uang untuk tiket sebesar 2.800 Yen per orang. Sementara, harga udonnya sebesar 1.600 Yen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com