Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Turis Indonesia Bisa Coba Paket Wisata Halal di Afrika Selatan

Kompas.com - 04/03/2018, 09:00 WIB
Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Salah satu destinasi yang seringkali dikunjungi di Afrika Selatan adalah ibu kotanya yakni Cape Town. Beragam hal bisa Anda temukan di sana mulai dari panorama kota dari ketinggian hingga melihat penguin.

Untuk Anda yang senang berwisata halal, kini bila berkunjung ke Afrika Selatan dapat menikmati paket wisata halal.

“Kami ada memiliki paket safari, paket Cape Town, ada paket combo dan signature. Sekarang ini juga kita adakan program tur baru yang disebut Cape Town Halal Tour,” ujar Specialist Travel Consultant Go Touch Down African Travel Specialist, Nining Hadiwidjojo kepada KompasTravel saat ditemui di Astindo Travel Fair 2018 di JCC, Jakarta, Sabtu (3/3/2018).

Ia menjelaskan, untuk wisata halal di Cape Town ini ada beberapa aktivitas yang berbeda. Nantinya para wisatawan akan berkunjung ke beberapa destinasi dan melakukan aktivitas yang dekat dengan Islam.

Makam Syeikh Yusuf di Kampung Macassar, Cape Town, Afrika Selatan, sebagai salah satu bukti kedekatan Indonesia dengan Afrika Selatan.Kompas.com/Hery Prasetyo Makam Syeikh Yusuf di Kampung Macassar, Cape Town, Afrika Selatan, sebagai salah satu bukti kedekatan Indonesia dengan Afrika Selatan.

“Di Cape Town sendiri kan sangat banyak komunitas Islam. Di Afrika Selatan juga banyak hal-hal yang dekat dengan Indonesia juga Islam. Jadi kita membuat paket ini untuk orang-orang Indonesia,” kata Nining.

“Paket Cape Town Halal ini lebih mengeksplor Cape Town dengan beberapa aktivitas yang berhubungan dengan keagaman Islam. Seperti ziarah ke makam dan ke masjid,” tambah dia.

Nining menegaskan, untuk soal makanan pula tak perlu khawatir, sebab di Cape Town sendiri rata-rata tidak terlalu sulit menemukan makanan halal. Kebanyakan restoran menggunakan daging sapi, kambing, dan domba.

Adapun beberapa destinasi yang dapat dikunjungi di Cape Town antara lain Table Mountain untuk menikmati pemandangan kota dari ketinggian tepatnya dari cable car.

Kemudian mencoba kuliner Afrika Selatan di Franschhoek, melihat penguin di Simon’s Town, hingga wisata belanja di toserba pertama yang ada di Afrika yakni Mariners Wharf.

Paket wisata Cape Town Halal ini bisa Anda temukan di pameran wisata Astindo Travel Fair 2018 dengan harga sekitar Rp 24 juta sementara harga normalnya sekitar Rp 37 juta. Pameran wisata Astindo Travel Fair 2018 digelar di Assembly Hall, Jakarta Convention Center mulai 2 hingga 4 Maret 2018.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com