Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berikut Update Jadwal Ketersediaan Kereta Tambahan Lebaran

Kompas.com - 16/04/2018, 20:17 WIB
Muhammad Irzal Adiakurnia,
Sri Anindiati Nursastri

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Mengantisipasi tingginya animo masyarakat yang akan mudik menggunakan moda transportasi KA pada Lebaran tahun ini, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta akan mengoperasikan kereta tambahan. Pemesanan dan penjualan tiket kereta tambahan tersebut dapat dibeli pada Senin (16/4/018) mulai pukul 00.01 WIB.

Kereta tambahan yang disiapkan PT KAI Daop 1 sejumlah 16 KA, dengan jumlah tempat duduk yang disediakan sebanyak 9.326 kursi. Selain itu ada juga KA Fakultatif yang akan dioperasikan saat akhir pekan dan libur panjang sejumlah sembilan kereta.

Dirangkum dari siaran tertulis PT KAI, Daop 1, berikut update ketersediaan tiket KA Tambahan Lebaran per Senin (16/4/2018).

Anda masih bisa membeli tiket KA Tambahan Lebaran pemberangkatan dari Stasiun Gambir dengan tujuan Bandung, Cirebon, Tegal, Semarang, Jogja, Solo, Surabaya Pasar Turi, dan Malang untuk tanggal 8 - 11 Juni 2018.

Bagi Anda yang berniat mudik di tanggal 8 - 16 Juni 2018, sayangnya tiket sudah habis terjual, baik dari Pasar Senen maupun Gambir untuk semua tujuan.

Sedangkan untuk tanggal 12 - 14 Juni 2018, Anda masih bisa membeli tiket KA Reguler dan tambahan Lebaran, hanya dari Stasiun Pasar Senen.

Berikut rute KA dan jawal keberangkatannya yang mengalami penambahan:

1. Taksaka Malam Lebaran, rute Gambir-Yogyakarta, berangkat pukul 19.30 WIB.

2. Taksaka Pagi Lebaran, rute Gambir-Yogyakarta, berangkat pukul 10.15 WIB.

3. Argo Muria Lebaran, rute Gambir-Semarang Tawang , berangkat pukul 13.45 WIB.

4. Argo Sindoro Lebaran, rute Gambir-Semarang Tawang, berangkat pukul 23.45 WIB.

5. Argo Sembrani Lebaran, rute Gambir-Surabaya Pasarturi, berangkat pukul 16.45 WIB.

6. Argo Gajayana Lebaran, rute Gambir-Malanh, berangkat pukul 23.30 WIB.

7. Purwojaya Lebaran, rute Gambir-Cilacap, berangkat pukul 16.00 WIB.

8. Argo Dwipangga Lebaran, rute Gambir-Solo Balapan, berangkat pukul 10.00 WIB.

9. Argo Lawu Lebaran, rute Gambir-Solo Balapan, berangkat pukul 21.15 WIB.

10. Kutojaya Utara Lebaran, rute Pasar Senen-Kutoarjo, berangkat pukul 23.20 WIB.

11. Mataram Premium, rute Gambir-Lempuyangan, berangkat pukul 21.15 WIB.

12. Kertajaya Lebaran, rute Pasar Senen-Surabaya Pasarturi, berangkat pukul 08.45 WIB.

13. Brantas Lebaran, rute Pasar Senen-Blitar, berangkat pukul 18.00 WIB.

14. Tawang Jaya Lebaran, rute Pasar Senen-Semarang, berangkat pukul 19.45 WIB.

15. MatarmajaLebaran, rute Pasar Senen-Malang, berangkat pukul 18.45 WIB.

16. SawunggalihLebaran, rute Pasar Senen-Kutoarjo, berangkat pukul 08.30 WIB.

Arus mudik diperkirakan akan mengalami puncaknya pada Rabu, 13 Juni 2018 (H-2) dan puncak arus balik diperkirakan terjadi pada Minggu, 17 Juni 2018 (H+1). Untuk KA-KA Tambahan pada Lebaran 2018 di Daop 1 Jakarta, akan beroperasi pada tanggal 4 Juni s.d 26 Juni 2018.

Bagi masyarakat yang hendak melakukan pemesanan tiket KA tambahan Lebaran tahun ini, PT KAI melayani pemesanan tiket 24 jam melalui aplikasi KAI Access, website kai.id, contact center 121, gerai minimarket, jaringan PPOB, website dan mobile apps yang dikelola oleh mitra yang telah bekerja sama dengan KAI.

Di samping itu, loket reservasi stasiun melayani pemesanan mulai pkl 09.00 WIB s.d pkl 16.00 WIB. Sedangkan, jika Anda memesan tiket melalui E-Kiosk (vending machine) di stasiun, proses pemesanan dimulai pkl 05.00 WIB s.d pkl 22.00 WIB.

Halaman:

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com