Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bukan Hanya Diskon, Simak Ragam Acara Seru di Indofest 2018

Kompas.com - 24/04/2018, 11:32 WIB
Muhammad Irzal Adiakurnia,
I Made Asdhiana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tahun 2018, Indonesia Outdoor Festival (Indofest) kembali digelar lebih besar. Selain promo diskon hingga 70 persen, berbagai rangkaian acara menarik juga telah dipersiapkan pihak Consina Outdoor Service (COS) selaku penyelenggara.

Indofest 2018 digelar pada 3-6 Mei 2018 di Exhibition Hall B Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta. Tahun ini menempati lokasi paling luas dari tiga tahun sebelumnya.

Memanfaatkan lokasi yang jauh lebih besar, Disyon Toba, CEO COS mengatakan telah mempersiapkan berbagai acara yang lebih banyak dan lebih meriah di tempat ini.

"Akan ada dua stage nantinya, Rinjani Stage dan Leuseur Stage yang diisi berbagai penampilan, mulai talkshow sampai live music dari artis terkemuka," ujarnya saat konferensi pers, di di D'Cozie Hotel, Jakarta, Senin (23/4/2018).

Baca juga : Siap-siap, Indofest 2018 Kembali Digelar, Diskonnya hingga 70 Persen

Berbagai acara yang bisa diikuti pengunjung pun terbagi jadi dua, yaitu acara di dalam ruangan hall dan aktivitas di luar hall.

Konferensi pers Indofest 2018 di DCozie Hotel, Jakarta, Senin (23/4/2018).KOMPAS.com/MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Konferensi pers Indofest 2018 di DCozie Hotel, Jakarta, Senin (23/4/2018).
Acara di dalam ruangan Hall B JCC meliputi talkshow bersama para legenda petualangan, coaching clinic, kuis, hingga penampilan artis terkemuka seperti Fiersa Besari, Robby Navicula, Endah N Resha, dan masih banyak lagi.

KompasTravel merangkum beberapa bocoran acara-acara menariknya.

Pada Kamis (3/5/2018) di Leuseur Stage Anda bisa menyaksikan Coaching Clinic "Life of Mountain Guide" yang membahas teknik-teknik pendakian yang benar dari Asosiasi Pemandu Gunung Indonesia (APGI).

Baca juga : Suvenir Khas Indonesia Laris Diburu Pengunjung Indofest 2017

Masih di panggung yang sama, pada sore harinya akan diadakan coaching clinic, Survival Skill, atau teknik bertahan hidup dari beberapa kasus di alam seperti gigitan ular, atau ancaman lainnya yang bisa terjadi di alam. Materi ini akan disampaikan oleh komunitas animal rescue.

Sedangkan di panggung Rinjani, diadakan talkshow tentang Taman Nasional Tambora, juga geopark di Indonesia. Sementara di malam harinya akan dihibur penampilan Cozy Republik.

Pada hari kedua, Jumat (4/5/2018) di panggung Rinjani akan di luncurkan buku berjudul "Burung-burung di Taman Nasional Matalawa", yang dimulai 10.30 WIB.

Berbagai macam produk-produk aktivitas alam bebas dijual pada acara Indonesia Outdoor Festival (Indofest) 2017 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Jumat (12/5/2017).  KOMPAS.com/ANDREAS LUKAS ALTOBELI Berbagai macam produk-produk aktivitas alam bebas dijual pada acara Indonesia Outdoor Festival (Indofest) 2017 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Jumat (12/5/2017).
Setelah itu di siang harinya salah satu acara yang ditunggu-tunggu di panggung ini ada talkshow Legend's Story, di mana para legenda hidup kegiatan alam bebas di Tanah Air, yang akan banyak berbagi segala dinamika perjalanannya di gunung hutan, sungai deras, tebing terjal, hingga di angkasa raya.

Pengisi sesi acara ini ialah Kang Bongkeng, Don Hasman, Harry Suliztiarto, Lody Korua, dan David Agustinus Teak. Mereka akan tampil dalam satu panggung sekaligus.

Sedangkan di malam harinya akan dihibur oleh Boby Navicula di stage Rinjani ini.

Sedangkan di Leuser Stage akan ada coaching dari komunitas dokter tentang mengenal ragam penyakit dasar dalam perjalanan petualangan, dan bagaimana cara mengatasinya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com