Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Festival Sate Gurita Terpanjang di Kaur, Ada 5.000 Tusuk Sate

Kompas.com - 16/07/2018, 06:27 WIB
Firmansyah,
I Made Asdhiana

Tim Redaksi


BENGKULU, KOMPAS.com - Bupati Kabupaten Kaur, Provinsi Bengkulu, Gusril Pausi menyebutkan pihaknya akan menggelar festival kuliner sate gurita terpanjang di Indonesia dengan target memecahkan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (Muri) pada 29 Juli 2018.

Gelaran ini bertepatan dengan Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) tingkat Provinsi Bengkulu, di mana Kabupaten Kaur didaulat sebagai tuan rumah Harganas 2018. Sate tersebut berbahan utama daging gurita karena gurita dikenal cukup banyak dihasilkan dari laut Kabupaten Kaur.

"Saat ini kami menyiapkan 500 kilogram gurita, rencana kegiatan nantinya akan menghasilkan 5.000 tusuk sate gurita dengan panjang jejeran sate sekitar 200 meter," kata Bupati Kaur, Gusril Pausi, Sabtu (14/7/2018).

Baca juga: Menyesap Lezatnya Sate Gurita Khas Bengkulu

Festival kuliner ini dilangsungkan di Lapangan Merdeka, Kabupaten Kaur, semua lapisan masyarakat dipersilakan untuk hadir dan menikmati sajian sate gurita tersebut secara gratis.

Gusril menambahkan, Kabupaten Kaur merupakan daerah penghasil laut dengan ikan berkualitas ekspor, termasuk gurita. Dari penjualan gurita para nelayan dapat memenuhi kebutuhan ekonomi sehari-hari.

Sate gurita di Dangau Datuk, gerai Kedai Pesonk, Bengkulu, Minggu (24/6/2018).KOMPAS.com/FIRMANSYAH Sate gurita di Dangau Datuk, gerai Kedai Pesonk, Bengkulu, Minggu (24/6/2018).
Menurut Gusril, saat ini penjualan gurita dan kuliner sate gurita perlahan mulai menjadi pilihan favorit wisatawan yang berkunjung ke Kabupaten Kaur dan Provinsi Bengkulu. Potensi ini akan menjadi nilai tambah bagi Kabupaten Kaur.

Selain gurita, Kabupaten Kaur juga memiliki kuliner andalan seperti ikan meale, ikan mungkus yang dihasilkan dari Sungai Padang Guci dan banyak lainnya.

"Banyak potensi kuliner, wisata alam, budaya di Kabupaten Kaur yang harus dipopulerkan. Agar orang tahu bahwa Kaur juga menjadi pilihan populer untuk berwisata," tambah Gusril.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com