Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mau Nonton Asian Games? Ini Daftar Hotel Dekat Tempat Pertandingan Favorit Anda

Kompas.com - 26/08/2018, 15:18 WIB
Muhammad Irzal Adiakurnia,
Sri Anindiati Nursastri

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Asian Games yang berlangsung di Jakarta dan Palembang pada 18 Agustus - 2 September 2018 telah menyedot perhatian publik untuk melihat langsung laga olahraga yang dipertandingkan. Tiket online di cabang-cabang olahraga favorit pun ludes terjual.

Bagi Anda yang sudah siap menonton, tetapi berasal dari luar kota atau luar pulau Jawa dan Sumatera, ada baiknya mencari akomodasi yang tepat. Penginapan yang dipilih tentu yang dekat tempat pertandingan.

Hotel-hotel terdekat itu berlomba-lomba mempercantik diri dengan ornamen Asian Games dalam menyambut para tamu yang bertanding maupun wisatawan yang sekadar menonton. 

Dikutip dari siaran pers Traveloka, Jumat (24/8/2018) berikut rekomendasi penginapan dekat tempat pertandingan di Jakarta dan Palembang.

1. Sawana Suites Jakarta

Hotel ini berada di Jalan Danau Limboto No 45, Bendungan Hilir, Tanah Abang, Jakarta, hanya satu kilometer dari pusat pesta olahraga Asian Games Gelorang Bung Karno (GBK).

Hotel ini menawarkan lima tipe kamar dengan kelas bintang tiga, yaitu Superior Double Bed, Deluxe Double Bed, Deluxe Twin Bed, Premier One Bed Suite, dan The Sawana Suite. 

Kamar-kamar tersebut didesain dengan ornamen serba coklat serta aksen kayu yang hangat. Sedangkan fasilitas di hotel ini yaitu kolam renang semi-indoor, rooftop café, serta meeting room. Harga satu malam di hotel ini mulai Rp 589.000.

2. Whiz Prime Hotel Pajajaran Bogor

Hotel ini berlokasi di Jalan Cikurai - Pajajaran No 47, Padjajaran, Bogor, Jawa Barat. Jaraknya hanya sekitar 20 menit ke Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor yang jadi tempat babak-babak final sepak bola Asian Games.

Bagi yang ingin wisata belanja, juga bisa berburu ke berbagai Factory Outlet dekat hotel. Anda juga bisa menikmati kesegaran Bogor Botanical Gardens serta sejuknya Masjid Raya Bogor, dengan berkendara sekitar 15 menit tanpa macet.

Harga yang ditawarkan menginap di hotel bintang tiga ini mulai dari Rp 500.000.

3. The Media Hotel & Towers

Hotel ini berlokasi di Jalan Gunung Sahari Raya No 3, Mangga Dua, Sawah Besar, Jakarta. Bagi yang menyukai bela diri, bisa menginap di sini karena berjarak tiga kilometer dengan JiExpo, tempat pertandingan bela diri digelar.

JiExpo khususnya menghelat pertandingan cabang olahraga karate, judo, gulat, dan taekwondo. Selain itu, Anda juga bisa menyaksikan duel tenis meja serta angkat beban.

Hotel ini juga memberikan akomodasi gratis ke JiExpo dan potongan harga 30 persen untuk pembelian makanan dan minuman yang ada di outlet hotel, serta promo all you can eat dimsum.

Harga yang ditawarkan untuk menginap dis ini mulai Rp 718.000 per malam.

4. Cabin Hotel

Hotel ini berada di Jalan Yos Sudarso Kav. 87 - 88 @Bursa Otomotif Sunter, Sunter, Tanjung Priok, Jakarta. Lokasinya dekat dari Jakarta International Equestrian Park Pulomas, Jakarta Timur.

Di area itu lah ada sekitar 133 kuda dari 25 negara peserta Asian Games yang ikut dalam perlombaan equestrian. Salah satu kuda termahal tahun ini mencapai Rp 200 miliar.

Hotel ini memiliki dekorasi dinding yang didominasi oleh stiker bergambar mobil unik, yang menjadi spot menarik untuk ber-selfie ria. Hotel ini juga menawarkan ruang relaksasi foot massage dan sebuah lounge.

Harga satu malam menginap di hotel dengan dekorasi unik ini mulai Rp 380.000.

5. All Night & Day Palembang

Saatnya bertandang ke Palembang, pusat Asian Games di sana ada di Jakabaring Sport City. Di sana Anda bisa melihat pertandingan cabang olahraga tenis, bowling, triathlon, sepak takraw, dayung, menembak, dan panjat tebing.

Hotel All Night & Day Palembang ada di Jalan Veteran No 939 / F9, Ilir Timur I, Palembang, Sumatera Selatan.

Jaraknya kurang dari delapan kilometer dari Jakabaring Sport City ini menawarkan lima tipe kamar, yaitu Nite Room, day Room, Starry Night, Sunshine Day, dan Happy Day.

Bagi Anda yang datang bersama rombongan teman atau keluarga, bisa memilih kamar Happy Day cocok, karena dilengkapi satu bed besar, dua extrabed, dua televisi, playstation dan fasilitas lainnya.

Hotel bintang tiga ini menawarkan harga kamar mulai Rp 980.000.

Bertandang ke Palembang tentu tidak lengkap rasanya tanpa menikmati ragam kuliner khas yang disajikan, seperti pempek, tekwan, laksan, pindang patin, dan kue maksuba.

Anda bisa mencarinya di outlet-outlet dalam jalan yang sama dengan hotel ini berada.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com