Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tempat yang Bisa dikunjungi Selain Mekkah dan Madinah untuk Liburan

Kompas.com - 29/08/2018, 11:05 WIB
Muhammad Irzal Adiakurnia,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Wisatawan Indonesia umumnya mengunjungi Arab Saudi untuk ibadah haji dan umroh, khususnya bagi muslim. Namun ternyata banyak tempat menarik lainnya yang bisa dikunjungi selain itu.

Saudi House Represantative dari Komite Kebudayaan Umum Saudi Arabia, Moudy Alsudairi mengatakan banyak tempat yang bisa dikunjungi wisatawan Indonesia selain Mekkah dan Madinah.

"Ada banyak tempat yang bisa dikunjungi di Arab Saudi bukan hanya Mekkah dan Madinah, bahkan tidak hanya gurun kita punya perkotaan dan ladang hijau," tutur Moudy kepada KompasTravel, saat gelaran Saudi House, di Jakarta, Jumat (24/8/2018).

Ia merekomendasikan wisatawan Indonesia untuk ke Riyadh. Di sana merupakan area perkotaan besar dengan gedung-gedung pencakar langit dan sentra perbelanjaan.

Karena wisatawan Indonesia suka berbelanja, ia merekomendasikan Kota Riyadh yang juga banyak pusat perbelanjaan. Mulai pakaian, barang bermerek, hingga suvenir khas Timur Tengah.

Menurutnya turis Indonesia yang ke Arab Saudi baik saat haji ataupun tidak, gemar berbelanja pakaian hingga karpet-karpet bermotif khas Timur Tengah.

Untuk destinasi alamnya, turis Indonesia bisa menikmati indahnya Laut Merah yang memiliki garis pantai amat panjang di Kota Jeddah. Kecantikan daerah pesisir pantai ini disebut Moudy salah satu yang terbaik di dunia.

Selain Kota Jeddah, di sisi Timur ada juga Kota Dammam yang memiliki bentang alam pesisir tidak kalah cantik, berbatasan dengan Teluk Arab. Hanya saja kota ini tak terkenal seperti Jeddah, dan cenderung masih amat terjaga alamnya.

***

Mau jalan-jalan gratis ke Jerman bareng 1 (satu) teman kamu? Ikuti kuis kerja sama Kompas.com dengan Scoot lewat kuis JELAJAH BERLIN. Ada 2 (dua) tiket pesawat PP ke Jerman, voucher penginapan, Berlin WelcomeCards, dan masih banyak lagi. Ikuti kuisnya di sini. Selamat mencoba!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com