Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pulau Kelayang Belitung, Keindahan Tersembunyi di Balik Batu...

Kompas.com - 08/09/2018, 07:02 WIB
Jessi Carina,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi


BELITUNG, KOMPAS.com - Apa yang biasa kalian lakukan ketika berkunjung ke sebuah pulau? Jawaban paling banyak adalah bermain-main di tepi pantainya sambil menikmati deburan ombak.

Namun, cobalah untuk mengeksplorasi lebih dalam lagi jika sedang berlibur ke Pulau Kelayang di Belitung. Kompas.com berkunjung ke pulau itu ketika mengikuti kegiatan media trip bersama PAM Jaya, Kamis (6/9/2018).

Awalnya, kami sudah cukup puas bermain-main di tepi pantai. Seperti pantai-pantai lain di Belitung, pasirnya berwarna putih dan lembut ketika mengenai kaki. 

Airnya biru cerah dan ombaknya tidak tinggi. Pulau ini berdekatan dengan Pulau Garuda.

Kita bisa berpindah dari Pulau Kelayang ke Pulau Garuda dengan begitu mudahnya. Susunan tak beraturan batu-batu raksasa membuat pemandangan dari tepi pantai Pulau Kelayang terlihat begitu menakjubkan.

Saat sedang asyik-asyiknya menikmati pantai, pemandu wisata kami, Dody, mengajak kami untuk masuk ke dalam pulau.

"Kita akan pergi ke Gua Kelayang," kata Dody.

Kolam kecil yang berada di dalam Pulau Kelayang Belitung, Kamis (6/9/2018). KOMPAS.com/JESSI CARINA Kolam kecil yang berada di dalam Pulau Kelayang Belitung, Kamis (6/9/2018).

Dody pun berjalan ke dalam pulau dengan bertelanjang kaki. Di hadapan kami, pemandangan Pulau Kelayang bukan lagi laut biru. Namun diganti dengan hamparan hijau dari pohon-pohon lebat yang tumbuh di pulau itu.

Kami berjalan naik dan turun menyesuaikan medan jalan. Jalannya berupa tanah dan banyak akar-akar pohon yang menghalangi langkah kita.

Semakin dalam, jalanannya semakin sempit. Medannya semakin terjal.

Batu-batu besar menghalangi membuat kami harus memanjat sedikit demi sedikit batu itu. Namun, perjalanan singkat itu terbayar ketika kami sampai di sebuah bibir batu tinggi.

Di depan kami, terdapat batu-batu raksasa tersusun sedemikian rupa. Di bawahnya, air laut jernih dengan dasar pasir putih dan bebatuan siap bermain-main dengan kami.

"Ini lah Goa Kelayang, surga tersembunyi di pulau ini," ujar Dody.

Pulau Kelayang berdampingan dengan Pulau Garuda. Di dalam Pulau Kelayang terdapat hutan kecil yang diairi sungai hingga ke dalam goa.KOMPAS.com/Muhammad Irzal Adiakurnia Pulau Kelayang berdampingan dengan Pulau Garuda. Di dalam Pulau Kelayang terdapat hutan kecil yang diairi sungai hingga ke dalam goa.

Lebih tepatnya, keindahan yang tersembunyi di balik batu. Melihat pemandangan itu seolah menyaksikan tempat pemandian pribadi para bidadari yang berada di kedalaman pulau. Begitu sepi dan tenang.

"Ini sebenarnya tidak seperti goa, tetapi hanya susunan batu yang membentuk semacam kolam kecil saja," kata Dody.

Bermain-main di kolam kecil itu sungguh menyenangkan. Kedalamannya tidak begitu tinggi. Kami bisa berjalan-jalan santai sambil berendam di kolam tersembunyi itu.

Dody mengatakan Pulau Kelayang ini adalah pulau tak berpenghuni. Tidak ada warga yang tinggal di pulau itu.

"Mereka hanya ke sini kalau siang untuk melayani wisatawan, kalau malam pulang lagi," ujar Dody.

Kolam yang ditunjukan Dody pun menjadi daya tarik sendiri di Pulau Kelayang. Meskipun, masih banyak lagi hal menarik yang bisa ditemukan di pulau-pulau yang ada di Belitung ini...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com